Dealer Astra Honda Dan Ruko di Balai Karangan Terbakar di Lahap Si Jago Merah. |
BorneoTribun.com Sekayam, Sanggau, Kalbar- Si jago merah kembali melahap beberapa rumah toko (Ruko), telah terjadi kebakaran di Balai Karangan
yang menghanguskan empat buah Ruko.
Menurut informasi yang di peroleh media BorneoTribun.com, yang di informasikan oleh Kepala Desa Balai Karangan melalui whatsAapp mengatakan, memang benar telah terjadi kebakaran di Dusun Bakai 2, Desa Balai Karangan, Kecamatan Sekayam, Kalbar. Pada 17 Desember 2021.
"Informasi musibah Kebakaran di Dusun Bakai 2, Desa Balai Karangan, Kecamatan Sekayam, kejadian sekitar Pukul 03.00 Wib (3 Sore) menjelang azan waktu sholat ashar, 4 buah Ruko terbakar. 3 buah Ruko milik Bibi Ratnawati alias bibi Rat (seorang janda), 1 pintu di gunakan untuk Dealer Honda milik Nazaruddin alias Nazar. 2 Ruko yang ditempati Ratnawati rusak parah sekitar 80 persen terbakar, 1 ruko yang di tempati Herlinawati ludes di perkirakan sekitar 50 persen, dan satu ruko milik Bg Nazar di perkirakan 35 persen rusaknya," ucap Erzan.
Masih menurut Erzan selaku Kepala Desa, "tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, saat kejadian tidak ada orang di rumah. Menurut keterangan anak bibi Rat bernama Sri yang tinggal sementara di rumah kejadian tidak mengetahui asal usul Api dari mana, soalnya pas pada saat kejadian itu dia (Sri) bersama anaknya lagi keluar belanja sebentar ke pasar, pas pulang ke rumah melihat Asap sudah luar biasa dari dalam rumah (bahasa yang di sampaikan ke pak Kades). Atas kejadian tersebut diperkirakan total kerugian mencapai Rp 300-400 juta rupiah. Alhamdulillah penanganan kejadian tersebut dapat segera di bantu oleh Tim Damkar Sekayam menggunakan mobil pemadam kebakaran, juga di bantu tenaga gotong royong warga masyarakat. Kejadian tersebut tepat di jalan Raya Lintas Malenggang di mana jalur Air pipa PDAM juga sangat membantu dalam penanganan Musibah Kebakaran tersebut.
Penanganannya juga di bantu dari Polsek Sekayam, Koramil Sekayam dan para Kadus. Bapak Kapolsek Sekayam dan Bapak Danramil Sekayam berpesan agar warga masyarakat selalu waspada dan menjaga terhadap hal-hal yang dapat menimbulkan musibah," tutur Kades.
Kades Balai Karangan Erzan Umar menyampaikan Agar masyarakat tetap waspada terhadap Kediaman dan lingkungan sekitar terutama terhadap hal-hal yang dapat menimbulkan musibah.
"Semoga yang mendapat ujian ini di berikan Ketabahan, kesabaran, dan Solusi dari Allah SWT agar dapat di berikan jalan untuk membangun atau memperbaiki Kediamannya yang rusak habis terbakar akibat musibah kejadian tersebut," harapan Erzan.
*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS