Berita Daranante Hari ini -->

16 Juni 2024

Kapolsek Beduai Berikan Bantuan Sosial Kepada Masyarakat Yang Menderita Disabilitas di HUT Bhayangkara ke 78

Kapolsek Beduai Berikan Bantuan Sosial Kepada Masyarakat Yang Menderita Disabilitas di HUT Bhayangkara ke 78 Tahun 2024.

SANGGAU, Borneo Tribun.com - Kapolsek Beduai melaksanakan bantuan sosial ( Bansos ) dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke 78 Tahun 2024 di wilayah Kecamatan Beduai, Kabupaten Sanggau, Kalbar. Pada Sabtu 16 Juni 2024.

Kapolsek Beduai IPTU Hudson Siahaan, S. H., memimpin langsung kegiatan bantuan sosial kepada masyarakat yang menderita disabilitas.

Menurut Hudson mengatakan pada hari ini, Sabtu 16 Juni 2024, sekira jam 15.20 s/d 17.00 Wib, telah dilaksanakan kegiatan Bantuan Sosial kepada masyarakat yang menderita disabilitas oleh personil Polsek Beduai dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke 78 Tahun 2024 di wilayah Kecamatan Beduai, Kabupaten Sanggau. 

"Sasaran masyarakat disabilitas ada tiga orang yaitu Hendrikus Erik, 52 Tahun, yang mengalami strok. Rupina Jija, 43 Tahun, yang mengalami cacat dari lahir dan 
Kartinah, 60 Tahun asal Beduai," ucapnya.

"Saya memimpin langsung kegiatan bantuan sosial ( Bansos ) yang diberikan berupa 3 (Tiga) buah tongkat Disabilitas dan dalam giat penyerahan bansos tersebut  didampingi Ka Sium AIPTU Suwito, Bhabinkamtibmas BRIPKA Alfred, Bhabinkamtibmas BRIPKA Lasro Simandalahi dan Bhayangkari Ny. Rena Suwito," imbuhnya.

"Tujuan dilaksanakan kegiatan tersebut adalah untuk membantu dan meringankan beban para penyandang disabilitas serta kegiatan bansos tersebut merupakan wujud kepedulian Polri terhadap masyarakat yang menderita/menyandang disabilitas dan merupakan serangkaian kegiatan Polri dalam memperingati HUT Bhayangkara ke 78 Tahun 2024," tutupnya.

(Libertus)

14 Juni 2024

PETI di Desa Sungai Batu, Kabupaten Sanggau Ditertibkan Oleh Tim Gabungan Terpadu Polres Sanggau

Tim Gabungan Terpadu Polres Sanggau Tertibkan PETI di Sungai Batu

SANGGAU, BorneoTribun.com - Tim Gabungan Terpadu Polres Sanggau yang dipimpin oleh Kasat Reskrim, AKP Indrawan Wira Saputra melakukan penertiban
aktivitas PETI di Desa Sungai Batu, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau, Kalbar pada Rabu 12  Juni 2024.

Menurut Kasat reskrim Polres Sanggau mengatakan bahwa saat di lakukan penertiban sudah tidak di temukan para pelaku di TKP.

"Meski tidak dijumpai pelaku PETI saat penertiban dilokasi yang diduga terdapat aktivitas PETI, Tim gabungan berhasil mengamankan sejumlah barang bukti yang diduga digunakan sebagai alat pertambangan liar," ucapnya.

"Kami tidak melihat aktifitas PETI dan menemukan beberapa barang bukti yang diduga sebagai alat pertambangan yang ditinggalkan oleh para pelaku PETI,  kemudian kami melakukan pengamanan terhadap Barang Bukti tersebut," ungkap AKP Indrawan Kamis (13/6) di Ruang Kerjanya.

AKP Indrawan menyebutkan barang bukti yang berhasil  diamankan Tim Gabungan Polres Sanggau diantaranya ialah 3 set mesin Dong Feng merek Tianli warna biru,
1 set mesin Pump air Merek NS 50, 
1 set mesin Pump air Merek NS 80, 1 set mesin Pump air Merek NS 100,  2 buah alat dulang,
 Pipa spiral, selang 3/4 inch.

Ditempat terpisah Kapolres Sanggau, AKBP Suparno Agus Candra Kusumah,  menghimbau seluruh masyarakat di wilayah hukum Polres Sanggau untuk tidak melakukan aktivitas PETI (Pertambangan Emas Tanpa Izin).

Sementara itu Kepala Desa Sungai Batu, Suisanto membenarkan adanya Tim Gabungan Terpadu Polres Sanggau yang melakukan penertiban aktivitas PETI di Desanya.

Suisanto juga sudah pernah menghimbau kepada warganya agar tidak melakukan kegiatan PETI.

"Melakukan aktivitas pertambangan liar itu adalah tindakan yang melanggar hukum, jadi sebaiknya itu tidak dilakukan ," ucap Kades.

(Libertus)

12 Juni 2024

Bandar Narkotika Jenis Sabu di Amankan Polsek Sekayam Sebuah Penginapan di Balai Karangan

Bandar Narkotika Jenis Sabu di Amankan Polsek Sekayam, Polres Sanggau.

SANGGAU, BorneoTribun.com - Pengungkapan tindak pidana Narkotika jenis Sabu di wilayah hukum Polsek Sekayam, Polres Sanggau, Kalbar. Telah diamankan seorang pria berinisial SA (43) yang diduga Bandar Narkotika Jenis Sabu di Wilayah Kecamatan Sekayam. Pada Selasa 11 Juni 2024.

Giat pengungkapan tindak pidana Narkotika tersebut dilaksanakan oleh Tim Tindak Polsek Sekayam yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Sekayam Iptu Junaifi, S.H. dan didampingi Ps. Kanit Intelkam Polsek Sekayam AIPTU Hendratno dan Ps. Kanit Binmas Polsek Sekayam BRIPKA Saefudin beserta Personil Tim Tindak Polsek Sekayam.

Menurut Kapolres Sanggau melalui Kapolsek Sekayam Iptu Junaifi, S.H mengatakan bahwa tempat kejadian perkara ( TKP ) di dalam sebuah Penginapan Mekar Sari di Dusun Bakai II, Desa Balai Karangan, Kecamatan Sekayam, Kabupaten Sanggau, Kalbar.

"Pada hari Selasa tanggal 11 Juni 2024 sekira pukul 21.00 Wib Personil Polsek Sekayam mendapatkan informasi dari masyarakat tentang adanya Bandar Narkotika jenis sabu-sabu di penginapan Mekar Sari,"kata Kapolsek. 

"Pada saat di TKP, kita bekuk seorang pria yang diduga seorang bandar. Selanjutnya dilakukan penggeledahan badan terhadap tersangka SA oleh Tim Personil Polsek Sekayam di teras penginapan mekar sari dan sekira pukul 23.05 Wib, pada saat penggeledahan ditemukan 3 (Tiga) buah paket kecil yang diduga berisikan Narkotika jenis shabu di dalam tas pinggang warna abu-abu merk Sport," ucapnya .

"Didalam tas tersebut kita temukan 7 (Tujuh) buah  plastik bening berklip ukuran kecil, 1 (satu) buah sendok shabu yang terbuat dari sedotan, 1 (satu) buah tas warna abu-abu tempat menyimpan narkotika jenis shabu dan uang hasil penjualan Narkotika jenis shabu, 1 (satu) buah dompet warna cream tempat menyimpan paket kecil yang diduga berisikan Narkotika jenis shabu, 1 (satu) Unit Handphone Merk Xiaomi, serta Uang Tunai sejumlah Rp.286.000 dari Barang Bukti yang ditemukan oleh Tim Personil Polsek Sekayam kemudian pelaku dan barang bukti diamankan ke Mapolsek Sekayam untuk proses sidik lebih lanjut oleh Sat Resnarkoba Polres Sanggau," tutupnya. (LS)

10 Juni 2024

Kapolsek Silat Hilir Pimpinan Patroli di Sungai Kapuas di wilayah Kecamatan Silat Hilir

Kapolsek Silat Hilir Ipda Egidius Egi, S.H. memimpin patroli bersama Forkopincam Kecamatan Silat Hilir menelusuri sungai Kapuas.

KAPUAS HULU, BorneoTribun.com - Terkait video yang beredar tentang adanya aktivitas PETI yang berbeda di wilayah Kecamatan Silat Hilir.
Kapolsek Silat Hilir Ipda Egidius Egi, S.H. memimpin patroli bersama Forkopincam Kecamatan Silat Hilir menelusuri sungai Kapuas di wilayah Desa Baru sampai ke wilayah Desa Sentabai.

Menurut Kapolsek mengatakan bahwa pada saat patroli monitoring tidak ditemukan aktivitas PETI kemudian di lanjutkan sosialisasi ke warga yang ada di Dusun Sentabai, Desa Sentabai serta pemasangan spanduk himbauan larangan PETI.

"Terkait patroli dilanjutkan Sosialisasi tentang PETI di wilayah Desa Baru sampai ke Desa Sentabai, kegiatan ini juga dihadiri Forkompincam Kecamatan Silat Hilir," ucapnya.

"Mengajak masyarakat untuk menjaga lingkungan karena sudah menjadi tanggungjawab bersama.
Bentuk tanggungjawab masyarakat menjaga lingkungan salah satunya tidak melakukan aktifitas PETI, karena dapat merusak ekosistem yang ada di sungai dan dapat berbahaya bagi masyarakat yang menggunakan air akibat limbahnya," imbuhnya.

"Jika masyarakat mau melakukan aktifitas pertambangan agar mengurus ijin pertambangan bisa berupa ijin pertambangan rakyat, karena dengan mendapatkan ijin kerusakan lingkungan sudah di analisis  terkait dampak lingkungan nya sehingga dapat menghindari kerusakan lingkungan," jelasnya.

Dalam sosialisasi tersebut pihaknya meminta kepada masyarakat supaya tidak melakukan aktivitas PETI. 

"Kita sudah sering melakukan sosialisasi dan himbauan, dan ini yang sekian kalinya. Apabila nantinya ditemukan aktivitas pertambangan tanpa ijin, kita tidak segan-segan melakukan penindakan terhadap yang bersangkutan," tutupnya.

(Libertus)

08 Juni 2024

Kejaksaan Superbody : Framing Kejaksaan Yang di Adu Domba



Foto:Abdurrahman Taha 

JAKARTA, BorneoTribun.com Abdurrahman Taha, seorang senator yang dikenal sebagai ART mencermati pemberitaan di media elektronik, adanya ahli yang berpendapat bahwa Kejaksaan saat ini telah berubah menjadi lembaga Superbody.

Secara tegas ART menyatakan pemberitaan-pemberitaan yang menyudutkan Kejaksaan apalagi terkait masalah kewenangan, dan ditambah dengan pembunuhan karakter di media sosial terhadap pejabat Kejaksaan adalah merupakan serangan balik koruptor (corruptor fight back) dengan mengadu domba antar penegak hukum. Seyogyanya, menurut ART masyarakat harus cerdas dan kritis terhadap upaya-upaya serangan balik koruptor dan memandang setiap permasalahan dengan pemikiran yang jernih.

ART menegaskan bahwa Kejaksaan memang diberikan kewenangan lebih, namun hanya khusus tindak pidana korupsi. Dan, kewenangan tersebut adalah hal yang biasa, bahkan gebrakan Kejaksaan mengungkap Oligarki di dunia pertambangan itulah yang dinantikan masyarakat.

Kasus Timah, apabila hanya ditangani melalui penegakan administrative penal law maka yang terjaring hanyalah pelaku-pelaku kecil, seperti penambangan tanpa ijin.

Kejaksaan melalui instrumen tindak pidana korupsi sesungguhnya membongkar sistem jahat atau mafia di sektor pertambangan yang pada kenyataannya rakyat kecil yang dirugikan sementara ada pihak-pihak tertentu yang menikmati hasil pertambangan secara berlimpah-ruah.

ART juga menjelaskan, framing negative terhadap Kejaksaan tidak akan berarti apa-apa selama Kejaksaan membuktikan kinerjanya menangani kasus-kasus mega korupsi. ART yakin rakyat akan berdiri di depan lembaga yang selalu memperjuangkan hak-hak mereka.






29 April 2024

Sesuai Dengan Aturan Yang Diterapkan Pemerintah, SPBU 64.78515 Toba dan SPBU 64.785.12 Tayan Hilir Dalam Melayani Masyarakat

SPBU 64.785.12 di  Dusun Telabang, Desa Subah, Kecamatan Tayan Hilir

SANGGAU, BorneoTribun.com - Berdasarkan Pantauan dan Investigasi Awak Media pada Hari Senin-29-O4-2024. Stasiun Pengisian bahan bakar umum (SPBU.6478515) di Desa Balai Belungai, Kecamatan Toba  dan SPBU 64.785.12 di  Dusun Telabang, Desa Subah, Kecamatan Tayan Hilir, Melayani Masyarakat sudah sesuai dengan aturan yang sudah diterapkan pemerintah.

Pongki Wijanarko dan Arif susanto selaku pengelola atau manager ketika dikonfimasi mengatakan kepada awak media, jika dari pihak pengelola (SPBU) akan tetap selalu berusaha megutamakan pelayanan umum dengan baik demi untuk kepentingan masyarakat banyak.

Ia mengatakan juga kepada awak media, untuk pengisian BBM Subsidi jenis pertalite untuk melayani kios pangkalan dengan mengunakan Surat Rekomendasi dari Kepala Desa maupun Kecamatan  mengikuti aturan dan kebijakan yang sudah diterapkan pemerintah dan sebaliknya untuk pengisian BBM Subsidi jenis bio Solar.

"Kami melakukan pengisian mengikuti aturan yang sudah diterapkan pemerintah dengan mengunakan Barcode," ucapnya.

"Sebelumnya pernah juga ada pemberitaan miring dari media lainnya dan sepihak tanpa melakukan konfirmasi, yang mengatakan jika pihak pengelola management SPBU 64.78515 dan 64.795.12 ada permainan mafia migas gasak jatah subsidi masyarakat di Desa Belungai, Kecamatan Toba, dan SPBU 64.785.12 Desa Subah, Dusun Telabang, Kecamatan Tayan Hilir, namun apa yang terjadi di lapangan semua itu tidak benar dan tidak sesuai dengan faktanya," kilahnya.

"Dan sekali lagi saya katakan kami dari pihak pengelola atau dari pihak management tetap akan slalu berusaha bersikap ramah serta humanis dengan baik dalam memberikan setiap pelayanan kepada masyarakat dengan mengikuti ketentuan aturan yang sudah diterapkan pemerintah," tutup pongki dan arif selaku manager atau pengelola SPBU tersebut kepada awak media ini.
(Libertus)

16 Maret 2024

Ramadhan Asyik Imigrasi Entikong Berikan Layanan Paspor SIMPATIK

Foto: Ramadhan Asyik Imigrasi Entikong Berikan Layanan Paspor SIMPATIK

ENTIKONG, BorneoTribun.com - Sebagai wujud pelaksanaan iman dan taqwa, selain menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan yang penuh berkah ini, Kantor Imigrasi kelas II TPI Entikong juga memberikan layanan Paspor Simpatik.

Layanan paspor simpatik ini diberikan di akhir pekan dan menjadi Solusi bagi masyarakat di sekitar perbatasan Indonesia-Malaysia yang berhalangan untuk datang ke Kantor Imigrasi pada hari aktif kerja (Senin-Jumat).

Tepatnya pada hari ini, Sabtu (16 Maret 2024) kantor Imigrasi membuka layanan Simpatik dengan kuota 20 Permohonan paspor secara Walk In bagi masyarakat di sekitar perbatasan. 

"Akan tetapi karena animo masyarakat dan kesadaran akan pentingnya Dokumen perjalanan yang meningkat, pada hari ini para petugas dari Seksi Lalintalkim menerima dan memproses permohonan sejumlah 32 Permohonan paspor, mulai dari permohonan paspor baru dan penggantian. Hal ini sebagai wujud kepedulian Kantor Imigrasi Kelas II Entikong kepada masyarakat di sekitarnya," ujar Sam Fernando, kepala kantor Imigrasi Kelas II TPI Entikong.

Adapun pengumuman akan diadakannya layanan paspor simpatik ini telah diumumkan melalui media sosial Imigrasi Entikong, dan petugas juga telah menjawab beberapa pertanyaan melalui Whatsapp humas imigrasi Entikong, sehingga masyarakat banyak yang mengetahui dan telah datang ke kantor dengan membawa berkas persyaratan seperti Ektp, KK, Akte lahir/Akte nikah/ Ijazah untuk permohonan paspor baru dan juga paspor lamanya (untuk permohonan penggantian paspor).
Kakanim Entikong juga menambahkan bahwa selain layanan paspor simpatik, kantor Imigrasi juga senantiasa memberikan layanan terbaiknya yaitu SPRI Mobile kepada pemohon yang karena keterbatasan fisik/ sakit dan tidak memungkinkan bagi pemohon untuk hadir ke Kantor Imigrasi Kelas II TPI Entikong untuk proses permohonan paspornya, sehingga petugas imigrasi yang pro aktif datang ke tempat pemohon (Rumah/ rumah sakit) untuk melakukan proses wawancara, foto dan sidik jari.
"Semoga dengan adanya layanan paspor simpatik dan juga SPRI mobile ini, masyarakat di sekitar perbatasan khususnya wilayah sekitar Kecamatan Entikong dan Sekayam dapat merasakan manfaat keberadaan Kantor Imigrasi kelas II TPI Entikong, terlebih juga pada bulan Ramadhan ini selain berpuasa para petugas dapat memberikan amalan terbaik berupa pelayanan yang semakin PASTI kepada Masyarakat," ujar Sam Fernando.
 (LS)

30 Januari 2024

Bupati Sanggau Resmikan Musrenbang RKPD 2025 di Beduai

Bupati Sanggau Resmikan Musrenbang RKPD 2025 di Beduai
Bupati Sanggau Resmikan Musrenbang RKPD 2025 di Beduai.
SANGGAU - Bupati Sanggau, Drs. Yohanes Ontot, M.Si, membuka secara resmi Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2025 Tingkat Kecamatan di Aula Kantor Camat Beduai, Kecamatan Beduai, Kabupaten Sanggau pada hari Selasa (30/1/2024).

Dalam sambutannya, Bupati Sanggau, Yohanes Ontot, menyatakan pentingnya musyawarah rencana pembangunan tingkat kecamatan sebagai wadah bagi para pemangku kepentingan setempat.

"Musrenbang tingkat kecamatan adalah forum tahunan bagi pemangku kepentingan di tingkat kecamatan untuk mendiskusikan program-program pembangunan prioritas berdasarkan masukan dari musrenbang tingkat desa, sehingga dapat dicapai kesepakatan rencana program lintas desa/kelurahan di kecamatan," ungkapnya.

"Musrenbang adalah kesempatan bagi masyarakat dan pemangku kepentingan untuk memahami isu-isu strategis dan permasalahan di tingkat kecamatan serta mencapai kesepakatan tentang program pembangunan prioritas sebagai solusi untuk perencanaan pembangunan daerah," tambahnya.

Bupati Sanggau, Yohanes Ontot, menekankan bahwa Musrenbang merupakan tahap penting dalam merumuskan kebijakan pembangunan dengan mengumpulkan informasi dan mencari alternatif solusi.

"Tema pembangunan Kabupaten Sanggau tahun 2025 adalah 'Penguatan Daya Saing Daerah, Kesejahteraan Masyarakat, dan Pelayanan Umum'. Untuk mencapai tujuan ini, prioritas pembangunan tahun 2025 termasuk peningkatan infrastruktur dasar, peningkatan kualitas sumber daya manusia, perbaikan tata kelola pemerintahan, dan pemberdayaan ekonomi berkelanjutan," paparnya.

"Kita semua perlu bekerja secara tepat, cerdas, tuntas, dan berkualitas dalam menyusun program-program pembangunan daerah berbasis sistem informasi pemerintahan daerah Republik Indonesia," pungkas Bupati Sanggau, Yohanes Ontot, mengakhiri sambutannya.


Berita ini telah ditayangkan di Media Borneo dengan Judul Bupati Sanggau Resmikan Musrenbang RKPD 2025 di Beduai, Link: https://www.borneotribun.com/2024/01/bupati-sanggau-resmikan-musrenbang-rkpd.html

Bupati Sanggau Dorong Semangat Kolaborasi dalam Perayaan HUT Kalimantan Barat

Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-67 Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat Tahun 2024 di Sanggau.
Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-67 Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat Tahun 2024 di Sanggau.
SANGGAU - Pemerintah Kabupaten Sanggau menggelar upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-67 Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat Tahun 2024 dengan tema “Kalimantan Barat Melaju, Aman dan Kondusif” yang berlangsung di Halaman Kantor Bupati Sanggau, Kabupaten Sanggau, pada Senin (29/01/2024).

Bupati Sanggau, Drs. Yohanes Ontot, M.Si, memimpin langsung upacara tersebut dan menyampaikan sambutan atas nama Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat.

"Dalam sejalan dengan tema Hari Ulang Tahun ke-67 pada tahun ini, 'Kalimantan Barat Melaju, Aman dan Kondusif', upacara peringatan hari ulang tahun ke-67 Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat yang kita laksanakan ini dapat dilihat dari dua sisi. Pertama, peringatan hari ulang tahun ini dapat menjadi momentum untuk merefleksikan diri terhadap apa yang telah dilakukan dan dicapai selama ini. Kedua, peringatan hari ulang tahun ini dapat dipandang sebagai batu loncatan guna mencapai prestasi yang lebih baik dan lebih tinggi dari masa sebelumnya," ujar Bupati Sanggau, Yohanes Ontot.

Ia juga menambahkan, "Tidak hanya itu, kemajuan Provinsi Kalimantan Barat pada hari ini juga adalah buah dari kerja keras kita bersama, seluruh Aparatur Sipil Negara, baik di lingkup pemerintah provinsi maupun pemerintah kabupaten/kota. Hasilnya kontribusi kita bersama telah terbukti secara nyata memajukan daerah kita tercinta Provinsi Kalimantan Barat."

Bupati Sanggau juga menyampaikan pencapaian terkait upaya menekan inflasi dan menurunkan angka stunting. "Bertitik tolak dari arahan Presiden, Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat telah berhasil mengendalikan inflasi. Hasilnya pada Bulan November 2023 angka inflasi kita berada di peringkat ke-3 dari 10 provinsi terendah angka inflasi se-Indonesia, yaitu 2,01%. Agenda prioritas nasional lainnya adalah menurunkan angka stunting. Pemerintah menargetkan angka stunting pada tahun 2024 adalah 14%, sedangkan angka prevalensi stunting Provinsi Kalimantan Barat saat ini adalah 27,8%, tergolong masih cukup tinggi," katanya.

Beliau juga memberikan apresiasi kepada Pemerintah 11 Kabupaten/Kota dan para pihak yang telah berkontribusi dalam pembangunan. "Selamat dan sukses kepada Pemerintah 11 Kabupaten/Kota, serta para pihak yang telah menorehkan prestasi dalam mengisi pembangunan di berbagai bidang. Mari jadikan ini sebagai pemantik semangat bagi yang lain untuk mengambil peran dalam rangka memajukan dan menyejahterakan masyarakat Kalimantan Barat," ucapnya.

Dalam mengakhiri kata sambutannya, PJ.Gubernur Kalimantan Barat menekankan pentingnya Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah sebagai simpul pengikat seluruh elemen pemerintah dan masyarakat dalam mewujudkan visi dan misi Kalimantan Barat Maju, Sejahtera, dan Berkelanjutan menuju Indonesia Emas 2045.


Berita ini telah ditayangkan di Media Borneo dengan Judul Bupati Sanggau Dorong Semangat Kolaborasi dalam Perayaan HUT Kalimantan Barat, Link: https://www.borneotribun.com/2024/01/bupati-sanggau-dorong-semangat.html

28 Januari 2024

Plt. Bupati Sanggau Hadiri Peresmian Gereja Santo Fransiskus Assisi

Plt. Bupati Sanggau Hadiri Peresmian Gereja Santo Fransiskus Assisi
Plt. Bupati Sanggau Hadiri Peresmian Gereja Santo Fransiskus Assisi.
SANGGAU - Plt. Bupati Sanggau, Drs. Yohanes Ontot, M.Si, menghadiri upacara peresmian Gereja Katolik Santo Fransiskus Assisi, yang terletak di Stasi Bantan, Paroki Santo Paulus – Sekayam, Keuskupan Sanggau, Desa Bungkang, Kecamatan Sekayam pada hari Minggu (21/01/2024). 

Acara tersebut menjadi momen sakral yang dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Uskup Keuskupan Sanggau, Mgr. Valentinus Saeng, C.P.

Uskup Saeng tidak hanya melakukan pemberkatan luar gereja, tetapi juga pemberkatan dalam gereja, sambil menyerahkan kunci gereja kepada pemimpin umat, setelah gereja tersebut diresmikan oleh Plt. Bupati Sanggau, Yohanes Ontot.

Dalam sambutannya, Plt. Bupati Yohanes Ontot menyatakan kebanggaannya atas pembangunan gereja ini. Dia menekankan pentingnya pembangunan tempat ibadah dalam mempersatukan umat dan memperkokoh iman.

"Ini merupakan sebuah kebanggaan bagi masyarakat Bantan, Desa Bungkang, Kecamatan Sekayam. Mereka sudah membangun gereja ini dengan baik, dalam rangka membina umat dan menyatukan umat agar lebih dekat dengan Tuhan," ujarnya dengan penuh semangat.

Meskipun Pemerintah Daerah tidak dapat membantu secara penuh dalam pembangunan gereja ini, Plt. Bupati menegaskan bahwa pemerintah akan memberikan bantuan secara berkala, dengan jangka waktu minimal dua tahun sekali.

"Saya melihat masyarakat Bantan sangat kompak. Memang, membangun sebuah rumah ibadah tidaklah mudah dan murah. Tetapi bangunan yang kita resmikan hari ini terlihat begitu megah, tentu itu berkat kekompakan bapak ibu semua. Dari swadaya masyarakatlah gereja ini bisa kita resmikan bersama-sama hari ini," tandasnya.

Plt. Bupati juga mengungkapkan harapannya agar gereja tersebut dapat digunakan secara optimal untuk meningkatkan keimanan umat. 

Dia mengajak agar gereja tidak dibiarkan kosong, terutama pada hari Minggu.

"Kami berharap setelah gereja ini dibangun, masyarakat bisa menjaga bangunan ini, menggunakannya secara baik, di hari Minggu dan di hari-hari tertentu jangan sampai kosong. Pemerintah berharap setelah gereja ini dibangun seluruh umat di Bantan ini bisa semakin memperkuat imannya dan mendekatkan diri kepada Tuhan," harapnya dengan penuh doa.


Berita ini telah ditayangkan di Media Borneo dengan Judul Plt. Bupati Sanggau Hadiri Peresmian Gereja Santo Fransiskus Assisi, Link: https://www.borneotribun.com/2024/01/plt-bupati-sanggau-hadiri-peresmian.html

27 Januari 2024

Dandim 1204/Sgu Paparkan Program Unggulan Kepada Kasad

Dandim 1204/Sgu Letkol Inf Andik Putra Perkasa memaparkan program unggulan kepada Kasad.

Dandim 1204/Sgu Letkol Inf Andik Putra Perkasa memaparkan program unggulan kepada Kasad saat kunjungan kerja Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc., ke wilayah perbatasan Indonesia-Malaysia di Jagoi Babang, Kabupaten Bengkayang, Kalbar beberapa waktu lalu.

Hal ini di sampaikan Dandim 1204/Sgu kepada Media ini, Sabtu (27/1/24).

"SMK PDN (Sekolah Menengah Kejuruan Plus Desa Nusantara) yang merupakan SMK binaan Kodim 1204/Sgu memiliki program unggulan di bidang Ketahanan Pangan yaitu Peternakan Sapi yang memanfaatkan lahan tidur milik TNI, Pemda, perusahaan maupun kerjasama dengan warga setempat di sekitaran Sekolah," kata Dandim.

Latar belakang Dandim mengambil inisiatif ini di karenakan tingginya kebutuhan Sapi potong di wilayah Kabupaten Sanggau dan Provinsi Kalbar yang saat ini sebagian besar masih di datangkan dari provinsi lain. Hal ini selaras dengan kondisi saat ini bahwa kebutuhan pangan dunia yang semakin meningkat dampak dari situasi geo politik global diantaranya perang Rusia-Ukraina serta memanasnya situasi konflik di Gaza. 

Menyikapi hal tersebut Pemerintah Pusat melalui Kementrian Pertanian telah melakukan langkah-langkah penguatan pangan salah satunya yaitu melakukan MoU antara Menteri Pertanian dengan Panglima TNI di bidang Ketahanan Pangan pada bulan Desember 2023 lalu. 

Kepala Staf TNI AD, Jenderal TNI Maruli Simanjuntak telah memerintahkan satuan jajaran TNI AD untuk melakukan langkah-langkah strategis untuk menindaklanjuti MoU tersebut. 
Pangdam XII/Tpr pada kesempatan pertama telah memberikan arahan kepada seluruh satuan komando kewilayahan untuk segera mendata lahan-lahan tidur atau tidak produktif selanjutnya untuk berkoordinasi dengan instansi Pemda maupun pihak swasta guna pemanfaatan di bidang Pangan.

Selanjutnya dihadapkan dengan latar belakang tersebut, Dandim 1204/Sgu selaku ‘Bapak Asuh’ para Siswa/Siswi SMK PDN yang memiliki jurusan Agribisnis melihat peluang yaitu kebun sawit dan lahan tidur di wilayah Kabupaten Sanggau yang cukup luas serta produktif untuk di tanami rumput gajah/odot maupun pemanfaatan pelepah Sawit, maka sistem breeding / pembiakan hewan Sapi sangat efektif untuk dijadikan program Kodim. 

Dandim berharap peternakan Sapi ini dapat dikembangkan sehingga hasilnya selain sebagai pembelajaran praktek siswa/siswi bisa juga untuk membantu operasional sekolah dan siswa, kesejahteraan guru bahkan untuk meningkatkan PAD Kabupaten Sanggau.

Kunjungan Kasad pada hari Kamis 25 Januari 2024 di Jagoi Babang Kabupaten Bengkayang menjadi momentum Danrem 121/Abw untuk menampilkan hasil program Kodim jajarannya antara lain pengeboran air bersih sekaligus air minum, RTLH, Babinsa mengajar di sekolah perbatasan, bantuan hewan ternak dan bibit tanaman serta program ketahanan pangan salah satunya peternakan Sapi cluster sekolah.

(Libertus)

25 Januari 2024

Adhyaksa Peduli Bencana Banjir, Kejari Sanggau Salurkan Sembako Untuk Korban Banjir di Kecamatan Kapuas

Foto: Adi Rahmanto Kasi Intelijen Kejari Sanggau Salurkan Sembako Untuk Korban Banjir di Kecamatan Kapuas

BorneoTribun.com Sanggau - Adhyaksa Peduli Bencana Banjir dalam rangka membantu korban yang terdampak akibat banjir yang melanda beberapa wilayah di kabupaten Sanggau salah satu nya di Kelurahan Tanjung Kapuas dan Desa Nanga Biang, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau, Kalbar. Pada Kamis, 25 Januari 2024, pukul 09.00 Wib. 

Kegiatan Peduli Bencana Banjir yang di lakukan yakni pembagian paket sembako bagi korban bencana banjir di Kabupaten Sanggau. 

Dalam giat ini Kajari Sanggau Dr. Anton Rudiyanto, S.H., M.H., yang diwakilkan oleh Kasi Intelijen, Adi Rahmanto, S.H., M.H., dan Kasi Pidum. Dian Novita, S.H., M.H., Ikatan Adhyaksa Darmakarini Kabupaten Sanggau bersama anggota BPBD Kabupaten Sanggau dan team TRC Kabupaten Sanggau merupakan agenda Kejaksaan Negeri Sanggau dalam peduli bencana.

Secara simbolis bantuan ini di serahkan langsung kepada warga dan kepala RT yang rumahnya terdampak banjir.

Dalam kegiatan baksos Kejari Sanggau membagikan total 500 kg beras. 200 kg gula. 200 liter minyak goreng. 200 kaleng susu cair, 1000 bungkus indomie. 1000 butir telor 200 kaleng sarden yang di kemas menjadi 150 paket bagi korban bencana banjir di dua lokasi Kecamatan Kapuas Kabupaten Sanggau.

Selain itu Kejari Sanggau bekerjasama dengan BPBD Kabupaten Sanggau mendirikan posko komando peduli Batingsor di halaman kantor Kejari Sanggau. 

"Di posko nanti ada anggota dari Kejari, BPBD dan TRC yang standby selama 24 jam. di sini warga bisa melaporkan apabila mengalami musibah secara cepat posko terdekat agar cepat di pantau," ucap Adi Rahmanto.

"Diharapkan dengan adanya kegiatan yang di inisiasi oleh Kejaksaan Negeri Sanggau tersebut dapat memantik pihak-pihak terkait di Kabupaten Sanggau untuk lebih peduli terhadap kejadian Bencana Banjir di Kabupaten Sanggau," tutupnya.

(Libertus)

06 Januari 2024

Kantor Imigrasi Kelas II TPI Entikong Memberikan Layanan Paspor di Hari Weekend

Foto: Kantor Imigrasi Kelas II TPI Entikong Memberikan Layanan Paspor di Hari Weekend 

ENTIKONG, BorneoTribun.com - Sebagai bentuk komitmen pelayanan yang Pro-aktif kepada masyarakat serta sebagai salah satu rangkaian acara dalam hari Bhakti Imigrasi, pada hari Sabtu nanti, tepatnya tanggal 13 Januari 2024 Kantor Imigrasi akan memberikan pelayanan permohonan paspor, melalui program Paspor Simpatik. 

"Layanan di hari sabtu ini menjadi Salah satu kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat di sekitar Entikong dan Sekayam," ujar Sam Fernando Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Entikong. 

Layanan paspor simpatik ini diberikan kepasa masyarakat untuk permohonan paspor baru dan penggantian paspor dengan kuota sebanyak 26 Permohonan tanpa harus mendaftar melalui M-Paspor/ hanya cukup melalui permohonan Walk in.

Layan paspor di hari sabtu ini akan diselenggarakan mulai pukul 08.30 Wib sampai dengan pukul 12.00  Wib. Dalam program paspor simpatik pada tanggal 13 Januari 2024 ini hanya akan melayani permohonan paspor baru dan penggantian, akan tetapi tidak melayani layanan percepatan, pengambilan paspor, dan penggantian paspor hilang/rusak/perubahan data. 

Dilaksanakan layanan permohonan paspor di hari Sabtu ini melalui program paspor simpatik, dapat menjadi jawaban bagi masyarakat dikarenakan di hari Senin sampai dengan Jumat masyarakat sibuk kerja. Semoga dengan adanya Paspor Simpatik ini, masyarakat Entikong dan Sekayam semakin merasakan dampak Positif dari Kinerja Direktorat Jenderal Imigrasi, khususnya Kantor Imigrasi Kelas II TPI Entikong.

(Libertus)

03 Januari 2024

Plt. Bupati Sanggau Pimpin Apel Gabungan ASN

Plt. Bupati Sanggau, Drs. Yohanes Ontot, M.Si. (Diskominfo Sanggau/Borneotribun)
Plt. Bupati Sanggau, Drs. Yohanes Ontot, M.Si. (Diskominfo Sanggau/Borneotribun)

SANGGAU - Drs. Yohanes Ontot, M.Si, yang saat ini menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt.) Bupati Sanggau, memimpin upacara apel gabungan sebelum para Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Sanggau memulai tugasnya. Upacara ini berlangsung di halaman kantor Bupati sebagai tanda dimulainya aktivitas ASN untuk tahun anggaran 2024/2025.

Dalam kesempatan tersebut, semua ASN dan Tenaga Kontrak di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sanggau turut serta dalam apel gabungan sebagai bentuk penyambutan terhadap tahun anggaran yang baru.

Plt. Bupati Sanggau menekankan kepada seluruh ASN, termasuk Kepala Dinas dan staf, agar berkomitmen untuk bekerja lebih baik berdasarkan hasil evaluasi tahun sebelumnya.

"Dengan harapan agar kita dapat kembali bekerja secara konsisten, memperbaiki aspek-aspek yang perlu ditingkatkan berdasarkan hasil evaluasi tahun 2023. Pekerjaan yang belum optimal pada tahun sebelumnya diharapkan dapat diperbaiki pada tahun 2024 ini," ujarnya.

Selain itu, beliau juga mengajak para Kepala Dinas untuk mengevaluasi kinerja seluruh pegawai dan staf di bawah kepemimpinannya.

"Di awal tahun ini, mari kita identifikasi pekerjaan yang bersifat strategis dan non-strategis. Selanjutnya, kita upayakan penyelesaiannya sesuai dengan waktu yang telah ditetapkan untuk tahun 2024 ini," pesannya, Selasa (2/1/2024).



Berita ini telah ditayangkan di Media Borneo dengan Judul Plt. Bupati Sanggau Pimpin Apel Gabungan ASN, Link: https://www.borneotribun.com/2024/01/plt-bupati-sanggau-pimpin-apel-gabungan.html

01 Januari 2024

Media Agency Kalbar Resmi Diluncurkan di Tahun Baru 2024

Media Agency Kalbar Resmi Diluncurkan di Tahun Baru 2024
Foto: Logo Media Agency Kalbar. (MAK/YK)
SEKADAU – Malam pergantian tahun baru 2024 menjadi hari diluncurkannya Media Agency Kalbar yang berlokasi di Kabupaten Sekadau pada Senin (01/01/2024). 

Dengan kehadiran ini, PT. Media Agency Kalbar, yang didirikan oleh tiga pengusaha media di Kalimantan Barat, yakni Kundori, Asmuni, dan Heri Yakop, bertekad menjadi tonggak penting dalam perkembangan ekosistem bisnis media di wilayah tersebut.

"Aspirasi utama kami dalam mendirikan media agency ini adalah untuk memberikan dukungan kepada para pemangku kepentingan yang ingin menjadi mitra dalam mengembangkan usaha di era digital saat ini. Sejauh ini, puluhan media telah bergabung dengan kami," ungkap Asmuni, salah satu pimpinan PT. Media Agency Kalbar.

Dengan moto "Menjadi Perusahaan Berbasis Manajemen Bisnis Digital", Media Agency Kalbar menegaskan komitmennya sebagai agen media yang terpercaya, profesional, serta berfokus pada pencapaian hasil yang diinginkan oleh klien-klien mereka.

Misi yang diusung oleh agensi ini mencakup penyediaan strategi dan solusi teknologi digital yang tepat sasaran, pemberian pelatihan teknologi digital yang berkualitas dan relevan, serta pengembangan pengetahuan, pengalaman, kreativitas, dan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) secara berkelanjutan.

Tak hanya itu, layanan profesional, keramahan, dan kerjasama strategis dengan institusi lain untuk meningkatkan kinerja dan pelayanan terbaik juga menjadi bagian dari visi mereka.

"Harapannya, media agency ini dapat memberikan kontribusi signifikan bagi pemerintah dan pelaku usaha di Kalimantan Barat. Pada awal Tahun Baru 2024, kami memilih meluncurkan agensi media ini sebagai momentum awal, dengan semangat baru, menuju kesuksesan bisnis di era digital saat ini," tegas Asmuni.

23 Desember 2023

Raih Kinerja Positif Tahun 2023, Kantor Imigrasi Kelas II TPI Entikong Berkomitmen Untuk Meningkatan Kinerjanya dI TAHUN 2024

Foto: Raih Kinerja Positif Tahun 2023, Kantor Imigrasi Kelas II TPI Entikong Berkomitmen Untuk Meningkatan Kinerjanya dI TAHUN 2024

ENTIKONG, IndoTimeNews.com - Berada di Perbatasan Negeri bukan berarti memberikan kinerja yang terbatas bagi Masyarakat, Bangsa dan Negara. Terbukti Sejak awal Januari hingga 22 Desember 2023, Kantor Imigrasi Kelas II TPI Entikong mencatatkan capaian kinerja sangat positif dengan melebihi target yang ditetapkan.
Capaian kinerja yang positif di butuhkan sebagai wujud pelaksanaan pengabdian kepada Negara yang lebih baik.

Sebagai Unit Pelaksana Teknis yang bertugas dalam hal pelayanan kepada masyarakat, khususnya penerbitan dokumen keimigrasian, Seksi Lalu lintas dan Izin tinggal keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas II TPI Entikong telah menerbitkan sebanyak 13.854 paspor dalam kurun waktu Januari sampai 22 Desember 2023 dan melakukan penolakan dan/atau penundaan permohonan paspor sebanyak 373 pemohon, yang mana diduga akan menjadi korban Tindak Pidana Perdagangan Orang atau Tindak pidana Penyelundupan Manusia.

Dari permohonan paspor juga, Kantor Imigrasi Kelas II TPI Entikong telah membantu negara dengan memberikan Pendapatan Negara Bukan Pajak (PNBP) sebanyak Rp.5.398.850.000,- (Lima Milyar tiga ratus sembilan puluh delapan juta delapan ratus lima puluh ribu rupiah). Sedangkan PNBP dari pelayanan Izin tinggal asing yang didapatkan sebanyak Rp.3.000.000,- (tiga Juta Rupiah) yang didapatkan dari 1Permohonan Itas dan 1 orang perpanjangan VOA. Dalam hal Pemeriksaan di Tempat Pemeriksaan Imigrasi Entikong, pada kurun 2 januari hingga 21 Desember 2023 Petugas Imigrasi pada Tempat Pemeriksaan Imigrasi pada PLBN Entikong telah melakukan pemeriksaan kepada sebanyak 218.726 WNI yang masuk ke Indonesia, 252.056 WNI yang keluar wilayah Indonesia, 26.075 Warga Negara Asing (WNA) yang masuk Indonesia, serta 24.910 WNA yang keluar wilayah Indonesia melalui TPI (Tempat Pemeriksaan Imigrasi) pada PLBN Entikong.

Dalam Pemeriksaan Keimigrasian, Petugas tidak hanya menekankan pada pelayanan melainkan juga pada Pengawasan, sehingga hanya Pelaku Perjalanan Luar Negeri yang memenuhi kualitas sesuai aturan keimigrasian yang dapat keluar masuk wilayah Indonesia. Tercatat sebanyak 451 orang dilakukan Penundaan/ Penolakan Keberangkatan karena diduga akan menjadi Korban TPPO atau TPPM serta 3 orang asing ditolak masuk ke Indonesia karena diduga membahayakan keamanan/ ketertiban negara/ tidak memenuhi kualitas wna yang sesuai azas selective Policy. 

Dalam Pelaksanaan Pemeriksaan Keimigrasian di TPI Entikong, tercatat sebanyak Rp.557.500.000,- (lima ratus Limapuluh tujuh juta limaratus ribu Rupiah) PNBP didapatkan dari Visa On Arrival dari WNA yang masuk ke Tempat Pemeriksaan Imigrasi Entikong yang rekapitulasinya dilakukan oleh Bank Persepsi, serta PNBP dari pembayaran Overstay sebanyak Rp.99.000.000,- (Sembilan puluh sembilan juta rupiah).
Dari Seksi Intelijen dan Penindakan (Inteldak) sebagai Seksi yang bertugas dalam pengawasan, intelijen dan Penegakan hukum, dalam kurun waktu Januari Hingga 22 Desember telah melakukan Pemeriksaan (BAP) paspor hilang sebanyak 199 orang, BAP paspor rusak sebanyak 162 orang, Pemeriksaan (BAP) Perubahan data paspor sebanyak 166 orang. 

Selain itu juga Pemeriksaan kepada WNI yang terindikasi korban TPPO atau TPPM sebanyak 7 orang. Dan juga Seksi Inteldak telah melakukan STP (Surat Tanda Penerimaan) Paspor kepada Korban atau pelaku TPPO dan/ atau TPPM sebanyak 30 Dokumen perjalanan (paspor). Selain itu dalam hal penegakan hukum keimigrasian kepada Warga Negara Asing, Kantor Imigrasi Kelas II TPI Entikong melalui Seksi Inteldak telah melakukan Deportasi kepada 17 Warga negara Asing, serta Deportasi dan pencatatan penangkalan kepada 7 Warga Negara Asing. Dalam pencegahan dan pemberantasan Tindak pidana penyelundupan Manusia sebagaimana tertulis pada pasal 120 ayat 1 UU No.6 Tahun 2011 tentang keimigrasian, Kantor Imigrasi kelas II TPI Entikong juga telah menyerahkan berkas penyidikan kepada kejaksaan negeri setempat sebanyak 1 kasus. Hal ini menjadi wujud komitmen dari kantor Imigrasi kelas II TPI Entikong untuk mencegah agar Warga Negara Indonesia tidak menjadi korban TPPO atau TPPM, serta turut menjaga stabilitas keamanan negara dari Warga negara Asing yang melakukan pelanggaran hukum khususnya pelanggaran hukum keimigrasian, agar dapat menciptakan rasa akan dan nyaman di sekitar wilayah kerjanya.

Sadangkan pada Subbag Tata Usaha yang menjalankan Tusi nya pada penyerapan anggaran, Pengadaan, dan Kepegawaian, Kantor Imigrasi Kelas II TPI Entikong berhasil melaksanakan realisasi penyerapan  anggaran sebanyak 97,64% dengan prosentase Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran sebesar 99,51%, yang membuat Kantor Imigrasi kelas II TPI Entikong juga diganjar penghargaan sebagai Satker Lingkup Kemenkumham Kalimantan Barat dengan Nilai IKPA terbaik ke-2. Selain itu juga Pada semester I Kantor Imigrasi Kelas II TPI Entikong mendapat penghargaan Pengguna Kartu Kredit Pemerintah (KKP) Terbaik oleh KPPN Sanggau. Selain itu juga untuk urusan kepegawaian Kantor Imigrasi kelas II TPI Entikong telah memberikan kesempatan dan melaksanakan pengembangan kompetensi kepada 12 orang ASN.

Sedangkan dalam penerapan Reward dan Punishment demi menciptakan good Governance, Kepala Kantor Imigrasi Entikong, Sam Fernando dan jajarannya telah memberikan usulan kenaikan pangkat reguler kepada 6 (enam) orang pegawai dan juga kenaikan pangkat melalui penyesuaian Ijazah kepada 1 (satu) orang pegawai. Dalam hal penegakan disiplin pegawai, Kantor Imigrasi kelas II TPI Entikong juga menjatuhkan hukuman disiplin ringan kepada 2 (dua) orang pegawai, sehingga dapat memberikan efek jera dan menjadi pembelajaran bagi pegawai agar tetap bekerja sesuai SOP yang telah ditetapkan sesuai peraturan perundang-undangan.
Dalam penerapan keterbukaan Informasi Publik, pada kurun waktu yang sama seperti tertulis diatas, Seksi Teknologi Informasi dan Komunikasi Keimigrasian (Tikim) Kantor Imigrasi Kelas II TPI Entikong telah melakukan penyebaran konten informasi pada media sosial sebanyak 308 Konten dan sebanyak 165 pemberitaan pada Media massa baik media massa Online dan/atau TV/ Radio. Selain itu juga dalam hal Layanan Pengaduan dan informasi Kantor Imigrasi Kelas II TPI Entikong telah menjawab sebanyak 395 Layanan Informasi dan Pengaduan melalui Media komunikasi/ media Sosial berupa Whatsapp, Facebook, Instagram dan Twitter. Selain menangani layanan informasi dan pengaduan kepada masyarakat, Seksi Tikim pada Kantor Imigrasi kelas II TPI Entikong juga meraih penghargaan dari Direktorat jenderal Imigrasi sebagai Pengelola Media Sosial Terbaik ke-3 Kategori Influencer pada Kantor Imigrasi Kelas II.
"Dari Capaian positif yang diperoleh, ke depannya Kantor Imigrasi Kelas II TPI Entikong tak hanya mempertahankan kinerjanya yang sudah baik, akan tetapi pada tahun 2024 diharapkan mampu meningkatkan lagi kinerja, kompetensi dan profesionalismenya, ujar Sam Fernando. 

"Dan semoga ke depannya keberadaan Kantor Imigrasi Kelas II TPI Entikong mampu memberikan dampak yang lebih baik bagi masyarakat, bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia," tutupnya.

(Libertus)

Untuk Pemilu Damai dan Netralitas ASN, JPPR Laksanakan Focus Group Discussion

Foto: Untuk Pemilu Damai dan Netralitas ASN, JPPR Laksanakan Focus Group Discussion 

Sanggau, BorneoTribun.com - Focus Group Discussion tema "Menjaga Masa Depan Demokrasi Dengan Memastikan Pemilu Damai dan Mengawal Netralitas Aparatur Pemerintah"

Bertempat di salah satu Cafe di Kota Sanggau pada Jumat (22/1223).

Tujuannya untuk menjaga masa depan demokrasi dengan memastikan pemilu damai dan mengawal netralitas ASN.

Acara di mulai dengan sambutan ketua JPPR Kabupaten Sanggau Slamet Riyanto.

Koordinator Daerah Jaringan Pendidikan Pemilih Untuk Rakyat Kabupaten Sanggau mengadakan pendidikan pemilu, forum Grup Discussion dengan tema menjaga 
masa depan demokrasi dengan memastikan pemilu damai dan mengawal netralitas penyelenggara negara. 

Slamet riyanto selaku koordinator JPPR sanggau menyampaikan terimakasih yang setinggi-tingginya kepada seluruh peserta yang mengikuti kegiatan FGD ini. Adapun peserta selain dari berbagai Organisasi kepemudaan di Kabupaten Sanggau juga dari politeknik negeri pontianak kabupaten sanggau. 

Sebanyak lebih dari 70 peserta pada malam hari ini, di mana dari semua kalangan baik milenial serta GenZ yang aktif. 

Dengan kegiatan ini JPPR mengharapkan peran aktif dari para kaum milenial dan GenZ untuk dapat memilih dan mengajak memilih di setiap daerah masing-masing.

Tidak lupa slamet mengucapkan terimakasih yang setinggi-tingginya kepada tiga pemateri, Edy rahmansana mewakili KPU Kabupaten Sanggau, Saparudin mewakili Bawaslu Kabupaten Sanggau, serta Koordinator Provinsi JPPR Kalimantan Barat. Dimana peserta dapat memahami apa yang telah disampaikan oleh masing masing pemateri tersebut. 

JPPR kabupaten sanggau kedepan akan berusaha mengadakan kembali sesi-sesi diskusi seperti ini untuk melakukan pendidikan politik kepada masyarakat dan terkhusus pada generasi milenial dan generasi milenial. 

"Tidak lupa kami sampaikan terimakasih kepada Forum Peduli Ibu Pertiwi yang sudah memfasilitasi kegiatan ini. semoga kedepannya masih dapat bekerjasama untuk membangun dan mengintegrasi kekuatan kekuatan muda melalui diskusi seperti ini," ucapnya.

Menurut Edy Rahmansana Komisioner KPU Kabupaten Sanggau yang dalam hal ini selaku pemateri mengatakan kegiatan ini tidak ada artinya jika kita tidak terdaftar di DPT yang tergabung ke penyelenggara pemilu, dan saat ini KPU merekrutmen KPPS. 

"Tidak ada larangan mengikuti kampanye apabila ada yang menjadi timses salah satu calon. Kegiatan ini untuk menjaga pemilu damai," ucapnya.

Saparudin salah satu pemateri dari Bawaslu Kabupaten Sanggau menekankan netralitas ASN, sesuai 
Kep bersama Menpan-RB, Mendagri, dll terkait netralitas ASN
seorang ASN harus netral dalam ruang lingkup pemilu dan tetap memiliki hak pilih.

Dia juga mengajak cek bersama DPT online untuk memastikan terdapat di DPT sebagai pemilih
mengajak bersikap menolak money politik. Edukasi tolak money politik
menghimbau jika menemukan pelanggaran pemilu untuk melaporkan ke Bawaslu Kabupaten/Panwaslu Kecamatan dengan syarat memenuhi syarat formil dan materil.

Sambutan Koordinator provinsi JPPR Kalbar Sy Edi Darmawan
dalam pemilu ada penyelenggara dan pemantau apabila ada temuan pelanggan menghimbau untuk melaporkan pelanggaran.

(Libertus)

19 Desember 2023

Presiden Jokowi Targetkan Indonesia Menjadi Salah Satu Negara dengan Perekonomian Terbesar di Dunia

Presiden Jokowi Targetkan Indonesia Menjadi Salah Satu Negara dengan Perekonomian Terbesar di Dunia
Foto: Pj Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson saat kunker ke Kabupaten Sanggau. (Adpim/Borneotribun/Liber)
SANGGAU – Presiden Joko Widodo telah menegaskan target ambisius untuk mendorong Indonesia menjadi salah satu dari empat negara dengan perekonomian terbesar di dunia, setelah Cina, Amerika, dan India. 

Upaya ini menjadi fokus utama dalam pembekalan kepada Penjabat Gubernur yang baru dilantik, dengan penekanan pada percepatan penurunan angka stunting di Indonesia.

Menyoroti kondisi saat ini yang menunjukkan pendapatan per kapita sebesar 9 juta per tahun, Presiden meramalkan peningkatan besar pada tahun 2045 yang mencapai 346 juta per bulan.

Hal ini dipicu oleh bonus demografi yang hanya terjadi sekali dalam satu generasi, di mana jumlah usia produktif mencapai puncaknya.

Sementara Pj Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson menjelaskan pentingnya persiapan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) Indonesia menghadapi persaingan global yang semakin ketat, baik dari aspek teknologi maupun SDM itu sendiri.

"Dalam menghadapi tantangan ini, anak-anak kita harus memiliki tingkat kecerdasan yang optimal dan kompetensi yang mumpuni."

"Persiapan ini harus dimulai sejak usia dini bahkan sejak dalam kandungan. Kondisi stunting harus dihindari karena dapat menghambat pertumbuhan otak anak."

"Jadi, perhatian terhadap asupan gizi sangat penting. Anak yang terhindar dari stunting memiliki potensi lebih besar untuk memahami, berkreativitas, dan berinovasi," paparnya.

Dalam konteks ini, penting bagi orang tua untuk memperhatikan asupan gizi yang seimbang bagi anak-anak mereka. 

Penting juga untuk memberikan edukasi kepada calon ibu, remaja, dan ibu hamil tentang pentingnya kualitas kesehatan diri dan anak-anak mereka.

"Ketiga unsur gizi wajib yang harus ada dalam setiap makanan anak adalah karbohidrat, protein hewani, dan lemak."

"Selain itu, remaja putri harus terhindar dari anemia, ibu hamil harus mendapatkan gizi yang cukup, dan balita di atas 6 bulan harus diberikan makanan pendamping ASI."

"Dengan mencegah stunting, kita dapat memiliki generasi yang cerdas, siap bersaing di dalam maupun di luar negeri."

"Karena dengan kecerdasannya, mereka akan menjadi pemimpin terkemuka di masa depan," tambahnya.


Berita ini telah ditayangkan di Media Borneo dengan Judul Presiden Jokowi Targetkan Indonesia Menjadi Salah Satu Negara dengan Perekonomian Terbesar di Dunia, Link: https://www.borneotribun.com/2023/12/presiden-jokowi-targetkan-indonesia.html

Pj Gubernur Harisson Pastikan Kesiapan RSUD M.Th. Djaman Sanggau di Masa Liburan Natal dan Tahun Baru

Pj Gubernur Harisson Pastikan Kesiapan RSUD M.Th. Djaman Sanggau di Masa Liburan Natal dan Tahun Baru
Foto: Pj Gubernur Harisson kembali meninjau RSUD M.Th. Djaman Sanggau. Pj Gubernur Harisson Pastikan Kesiapan RSUD M.Th. Djaman Sanggau di Masa Liburan Natal dan Tahun Baru. (Adpim Pemprov Kalbar/Borneotribun)
SANGGAU – Pj Gubernur Harisson kembali meninjau RSUD M.Th. Djaman Sanggau untuk memastikan pelayanan tetap optimal di tengah liburan Natal dan Tahun Baru. Dalam kunjungannya hari Selasa (19/12/2023), beliau menegaskan komitmen RSUD untuk tetap melayani masyarakat meski dalam suasana libur.

"Masyarakat Sanggau dan sekitarnya tidak perlu khawatir, RSUD M.Th. Djaman Sanggau akan tetap beroperasi penuh selama liburan Natal dan Tahun Baru," ujarnya.

Foto: Pj Gubernur Harisson kembali meninjau RSUD M.Th. Djaman Sanggau. Pj Gubernur Harisson Pastikan Kesiapan RSUD M.Th. Djaman Sanggau di Masa Liburan Natal dan Tahun Baru. (Adpim Pemprov Kalbar/Borneotribun)
Foto: Pj Gubernur Harisson kembali meninjau RSUD M.Th. Djaman Sanggau. Pj Gubernur Harisson Pastikan Kesiapan RSUD M.Th. Djaman Sanggau di Masa Liburan Natal dan Tahun Baru. (Adpim Pemprov Kalbar/Borneotribun)
Pj Gubernur juga mengapresiasi layanan Hemodialisa di RS tersebut yang telah mengurangi beban pasien dalam perjalanan ke Pontianak.

"Dalam kunjungan saya, saya melihat pelayanan hemodialisa yang memiliki 9 bed. Ini sangat membantu pasien yang sebelumnya harus melakukan perjalanan jauh ke Pontianak untuk cuci darah. Ini benar-benar mengurangi beban mereka," ungkapnya.

Mengenai Demam Berdarah, Pj Gubernur menekankan pentingnya sosialisasi dari Dinas Kesehatan Kabupaten Sanggau untuk mencegah penyebaran nyamuk _aedes aegypti_.

"Pencegahan Demam Berdarah harus terus ditingkatkan. Saya berharap Dinas Kesehatan Kabupaten Sanggau melakukan sosialisasi yang lebih aktif untuk meningkatkan pemahaman masyarakat, terutama mengenai tanda-tanda darurat DBD. Kematian akibat DBD harus di bawah 1 persen, jika lebih dari itu, ada yang salah. Ini perlu perhatian serius," tegasnya.

Selain itu, Pj Gubernur juga menyoroti pentingnya fasilitas, tenaga kesehatan, dan peralatan di rumah sakit untuk memastikan pelayanan yang baik bagi pasien yang membutuhkan perawatan.

"Perhatian terhadap fasilitas dan tenaga kesehatan di rumah sakit harus konsisten. Pasien yang datang ke rumah sakit harus segera mendapatkan penanganan yang memadai," imbuhnya.

Pj Gubernur juga memberikan pesan kepada para tenaga medis untuk tetap bersemangat dalam memberikan pelayanan terbaik kepada pasien di RSUD M.Th. Djaman Sanggau.

Foto: Pj Gubernur Harisson kembali meninjau RSUD M.Th. Djaman Sanggau. Pj Gubernur Harisson Pastikan Kesiapan RSUD M.Th. Djaman Sanggau di Masa Liburan Natal dan Tahun Baru. (Adpim Pemprov Kalbar/Borneotribun)
Foto: Pj Gubernur Harisson kembali meninjau RSUD M.Th. Djaman Sanggau. Pj Gubernur Harisson Pastikan Kesiapan RSUD M.Th. Djaman Sanggau di Masa Liburan Natal dan Tahun Baru. (Adpim Pemprov Kalbar/Borneotribun)


Berita ini telah ditayangkan di Media Borneo dengan Judul Pj Gubernur Harisson Pastikan Kesiapan RSUD M.Th. Djaman Sanggau di Masa Liburan Natal dan Tahun Baru, Link: https://www.borneotribun.com/2023/12/pj-gubernur-harisson-pastikan-kesiapan.html

Tiba Di Sanggau, Pj. Gubernur Kalbar Serahkan Bantuan Sarpras Pertanian

Tiba Di Sanggau, Pj. Gubernur Kalbar Serahkan Bantuan Sarpras Pertanian
Foto: Penyerahan Bantuan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat kepada Pemerintah Kabupaten Sanggau yaitu Bantuan Prasarana dan Sarana Pertanian di Mess Pemda Sentana. (Borneotribun/Adpim)
SANGGAU - Dalam kunjungan kerja di Kabupaten Sanggau, Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, dr. Harisson, M.Kes. didampingi Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK), Ny. Windy Prihastari, S.STP., M.Si menghadiri tamah tamah bersama Plt Bupati Sanggau, Drs. Yohanes Ontot, M.Si. sekaligus penyerahan Bantuan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat kepada Pemerintah Kabupaten Sanggau yaitu Bantuan Prasarana dan Sarana Pertanian di Mess Pemda Sentana, Senin malam (18/12/2023).

Adapun bantuan tersebut berupa bibit buah dan sayuran, bantuan saprodi, benih padi dan jagung, pengembangan komoditi kedelai, rehabilitasi jaringan irigasi tersier, irigasi perpompaan menengah dan skala besar hingga Program  Perlindungan LP2B dan Pengendalian Alih Fungsi Lahan Pertanian.

Dalam agenda Kunjungan Kerjanya, orang nomor satu di Provinsi Kalbar itu menyampaikan himbauan dalam pengentasan stunting, pengendalian inflasi dan penurunan kemiskinan ekstrem. PJ Gubernur Provinsi Kalbar bersama rombongan direncanakan akan melaksanakan Peninjauan Gelar Pangan Murah, Peninjauan RSUD Sanggau dan ke Posyandu untuk kepada Ibu hamil, ibu menyusui, ibu yang mempunyai anak Baduta dan Remaja Putri untuk memahami bagaimana cara pencegahan stunting sejak dini.

Plt Bupati Sanggau, Drs. Yohanes Ontot, M.Si. yang menyambut kedatangan rombongan Pj Gubernur menyampaikan ucapan terima kasihnya atas bantuan yang diberikan serta kepedulian kepada Pemkab. Sanggau.

“Selamat datang kepada rombongan dan kami mengucapkan terima kasih atas kehadiran Bapak Pj Gubernur yang akan melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Sanggau”, ucapnya.

Sebagai informasi, percepatan penurunan stunting harus dilaksanakan secara holistik, integratif, dan berkualitas melalui koordinasi, sinergitas dan sinkronisasi antara Pemerintah Provinsi, Pemerintah Kabupaten/Kota, Pemerintah Desa dan Pemangku kepentingan. 

Dengan demikian, diharapkan setiap lini masyarakat yang berisiko terdampak stunting dapat ditangani sebaik dan secepat mungkin.

Turut hadir Plt Ketua TP PKK Kabupaten Sanggau, Ny. Yohana Kus Badriah, Kepala Perangkat Daerah terkait di lingkungan Pemerintah Provinsi Kalbar, Forkopimda Provinsi Kalbar, Pimpinan Bank Kalbar, Pimpinan Jamkrida dan Pengurus TP PKK Provinsi dan Kabupaten Sanggau.(irf)


Berita ini telah ditayangkan di Media Borneo dengan Judul Tiba Di Sanggau, Pj. Gubernur Kalbar Serahkan Bantuan Sarpras Pertanian, Link: https://www.borneotribun.com/2023/12/tiba-di-sanggau-pj-gubernur-kalbar.html

Terkini Lainnya

Hukum

Peristiwa

Kesehatan