Pemuda Katolik Komcab Sanggau Open Donation Untuk Bantu Pengobatan Fransiskus Padenon | Daranante -->

07 Oktober 2021

Pemuda Katolik Komcab Sanggau Open Donation Untuk Bantu Pengobatan Fransiskus Padenon

Pemuda Katolik Komcab Sanggau Open Donation Untuk Bantu Pengobatan Fransiskus Padenon.

BorneoTribun.com Sanggau, Pemuda Katolik Komisariat Cabang (Komcab) Sanggau membuka donasi untuk 
Fransiskus Padenon (7 tahun) warga Dusun Badat Lama, Kecamatan Entikong Kabupaten Sanggau, Kalbar, (Batas Negara RI-Malaysia). 

"Yang bersangkutan sesuai Surat Rujukan dokter di RSUD Soedarso tertulis diagnosis Z71.9-Counselling, Unspecsified, 
Rencana untuk pemeriksaan lanjutan akan dirujuk ke RS Dharmais Jakarta," kata Ketua Pemuda Katolik Komisariat Cabang (Komcab) Sanggau, Hubertus V Wake, Rabu 6 Oktober 2021.

Seharusnya Fransiskus Pedenon ini berangkat sebelum 30 September 2021, namun karena keterbatasan biaya transportasi dan akomodasi ke Jakarta maka keberangkatan ditunda sampai biaya dianggap cukup.

"Sekiranya Bapak/Ibu Saudara/i berkenan membantu meringankan beban Keluarga untuk biaya transport dan akomodasi. dan dapat mendonasikan ke Rekening Pemuda Katolik Komcab Sanggau, Bank Kalbar atas Nama Pemuda Katolik Komcab Sanggau Nomor Rekening 3025869931,"jelasnya.

"Mohon jika telah mengirimkan Donasi untuk dapat menyampaikan ke Kami Bukti Transfernya. Kontak person 081253699264 atau 082133889993,"tambahnya.

Donasi dibuka dari tanggal 5 Oktober 2021 sampai dengan tanggal 12 Oktober 2021. Wake berharap para donatur tergerak hatinya untuk dapat membantu meringankan beban Fransiskus Padenon dan Keluarganya dalam melakukan pengobatan lanjutan di Jakarta.

Sumber: Pemuda Katolik Komcab Sanggau
Editor: Libertus

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar