AIR SUNGAI AIR SUNGAI TIBA-TIBA MELUAP, TNI BANTU SEBERANGKAN MASYARAKAT DI PAPUA | Daranante -->

10 Juni 2021

AIR SUNGAI AIR SUNGAI TIBA-TIBA MELUAP, TNI BANTU SEBERANGKAN MASYARAKAT DI PAPUA

AIR SUNGAI AIR SUNGAI TIBA-TIBA MELUAP, TNI BANTU SEBERANGKAN MASYARAKAT DI PAPUA



Yetti, Keerom. Prajurit TNI Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 131/Brs Pos Yetti membantu masyarakat yang terjebak di seberang sungai akibat air sungai yang meluap tiba-tiba  di kampung Yetti, Distrik Arso Timur Kabupaten Keerom, Papua.

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas RI-PNG Yonif 131/Brs Letkol Inf Muhammad Erfani S.H., M.Tr
(Han), dalam keterangan tertulisnya di Distrik MuaraTami Jayapura.(09/06/2021)

Menurut Danpos Yetti, lettu Inf Musafri siregar, kejadian ini berawal dari seorang anak bernama Mathon (13) yang mendatangi Pos Yetti dan melaporkan bahwa orang tua dan saudaranya yang sedang berkebun terjebak di seberang sungai yang airnya meluap akibat curah hujan yang tinggi. Menindaklanjuti laporan tersebut sebagian anggota Pos langsung bergerak ke lokasi, ujar Danpos.

Personil TNI pos Yetti yang dibantu oleh masyarakat langsung memasang tali penyebrangan yang dibentangkan diatas sungai, untuk selanjutnya mengevakuasi satu persatu warga yang terjebak banjir tersebut ketempat yang aman.

"Alhamdulillah seluruh warga tersebut berhasil diseberangkan oleh personil pos yang dibantu masyarakat dan semuanya  dalam keadaan selamat." Tandas Danpos.

Setelah dievakuasi, orang tua dari mathon, Thomas (48) mengucapkan terima kasih kepada personil TNI yang sudah membantu menyebrangkan keluarganya dengan aman sehingga bisa kembali ke rumah dan berkumpul dengan keluarga.

Oleh: Libertus

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar