Satgas Pamtas Yonif Mekanis 643/Wns Menerima Kunjungan Asops Kasdam XII/Tpr di Ujung Perbatasan | Daranante -->

17 Februari 2022

Satgas Pamtas Yonif Mekanis 643/Wns Menerima Kunjungan Asops Kasdam XII/Tpr di Ujung Perbatasan

Satgas Pamtas Yonif Mekanis 643/Wns Menerima Kunjungan Asops Kasdam XII/Tpr di Ujung Perbatasan.

BorneoTribun.com Sambas, Kalbar
- Satgas Pamtas Yonif Mekanis 643/Wns menerima kunjungan kerja Asops Kasdam XII/Tpr Kolonel Inf Ferdial Lubis, MPICT selaku pejabat baru di lingkungan Kodam XII/Tpr di wilayah perbatasan Temajuk Dusun Maludin, Desa Temajuk, Kecamatan Paloh, Kabupaten Sambas.

Hal ini dikatakan Dansatgas Pamtas RI-Malaysia Yonif Mekanis 643/Wns, Letkol Inf Hendro Wicaksono, S.I.P., dalam keterangan tertulisnya di Makotis Entikong, Kabupaten Sanggau, Kalbar. Kamis 17 Februari 2022.

Dansatgas mengatakan dalam kunjungan kerja Asops Kasdam XII/Tpr disambut oleh Wadan Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonif Mekanis 643/Wns Mayor Inf Didik Lipur, Dan SSK I Kapten Inf Frelly, Danramil 1208-02/Sjk Kapten Inf Suradi, Danpos Temajuk Letda Inf Baso Djufri. 

Dalam kunjungannya Asops Kasdam XII/Tpr mengunjungi pos Temajuk, Mercusuar Tanjung Dato, Pos Dalduk Tekam Patah, dan Titik Zero Point Perbatasan RI-Malaysia.

"Ini adalah untuk melihat secara langsung situasi dan kondisi pos Pamtas khususnya, wilayah perbatasan pada umumnya serta kondisi personel Satgas Pamtas," terang Dansatgas.

Asops Kasdam XII/Tpr Kolonel Inf Ferdial Lubis, MPICT sangat mengapresiasi atas kinerja Satgas Pamtas Yonif Mekanis 643/Wns yang telah menjaga perbatasan selama kurang lebih 9 bulan ini dan juga banyak kegiatan teritorial kepada masyarakat yang telah banyak dilakukan sehingga menimbulkan kesan positif dari masyarakat setempat.

Selanjutnya Asops Kasdam XII/Tpr memberikan pesan kepada personel Satgas Pamtas Yonif Mekanis 643/Wns Pos Temajuk.

"Kepada personel Satgas Pamtas Yonif Mekanis 643/Wns Pos Temajuk agar taat beribadah sehingga tugas kita akan aman, akan berhasil dan sukses serta insting akan menjadi kuat, selalu menjaga kondisi kesehatan dengan melakukan olahraga teratur serta laksanakan tugas ini dengan penuh tanggung jawab, dedikasi yang tinggi dan rasa bangga, bantu setiap masyarakat di wilayah perbatasan ini yang mengalami kesulitan dengan tulus dan ikhlas,” jelas Asops.

Terpisah Wadan Satgas Pamtas Yonif Mekanis 643/Wns Mayor Inf Didik Lipur mengungkapkan kunjungan kerja Asops Kasdam XII/Tpr ini dalam rangka melihat langsung situasi dan kondisi personel dan Pos Pamtas serta wilayah perbatasan selaku pejabat baru dan juga memberikan motivasi dan semangat kepada personel Satgas Pamtas dalam menjalankan tugas di wilayah perbatasan. 

(Pen Satgas Pamtas 643)
Editor: Libertus

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar