Sepuluh Anggota Paskibraka Kabupaten Sanggau Dikukuhkan Oleh Bupati Sanggau | Daranante -->

15 Agustus 2021

Sepuluh Anggota Paskibraka Kabupaten Sanggau Dikukuhkan Oleh Bupati Sanggau

Sepuluh Anggota Paskibraka Kabupaten Sanggau Dikukuhkan Oleh Bupati Sanggau.



BORNEOTRIBUN SANGGAU - Sepuluh anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Sanggau dikukuhkan oleh Bupati Sanggau, Paolus Hadi, S.IP, M.SI. Kegiatan berlangsung di ruang musyawarah lantai I Kantor Bupati Sanggau, Minggu malam (15/8/2021) pukul 20.00 WIB.

Turut hadir menyaksikan Sekretaris Daerah Kabupaten Sanggau, Ir, Kukuh Triyatmaka, M.M., Ketua DPRD Kabupaten Sanggau, Jumadi, S.Sos., Dandim 1204/Sanggau, Letkol Inf. Affiansyah, Kapolres Sanggau, AKBP Ade Kuncoro Ridwan, perwakilan dari Kejari Sanggau dan Plt. Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Sanggau, Rizma Aminin, S.I.P., M.Si.

Adapun nama-nama dari sepuluh anggota Paskibraka Kabupaten Sanggau diantaranya: 1.  Anak Bagus Setiawan, asal sekolah dari SMA 3 Sanggau yang bertugas sebagai DanTon Pengibar/Penurunan.
2. Dustin Raka Widiananta A, asal sekolah dari SMA 2 Sanggau yang bertugas sebagai pembentang bendera.
3. Muhammad Fadil, asal sekolah SMA 3 Sanggau yang bertugas sebagai pembawa bendera.
4. Aldi Simon, asal sekolah SMA 1 Sanggau yang bertugas sebagai penggerak bendera.
5. Theresya Octissa Putrisilwandi, asal sekolah SMA DON BOSCO Sanggau yang bertugas sebagai pembawa baki.
6. Esteria Kurniawati, asal sekolah SMK 1 Sanggau yang bertugas sebagai perapi bendera.
7. Rizki Tole Kurniawan, asal sekolah SMK TRI DHARMA Sanggau yang bertugas sebagai kelompok delapan.
8. Muhammad Syafiq Janoar, asal sekolah SMA 3 Sanggau yang bertugas sebagai kelompok delapan.
9. Dona Herlina, asal sekolah SMK PDN Sanggau yang bertugas sebagai kelompok delapan.
10. Ula Yurinda, asal sekolah MAN 1 Sanggau yang bertugas sebagai kelompok delapan.

Usai mengukuhkan, Bupati Sanggau Paolus Hadi menyampaikan pada kesempatan tersebut dirinya bersama rekan-rekan Forkopimda hadir untuk mengukuhkan anggota Paskibaraka dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-76 di tahun 2021.

“Puji syukur ada sepuluh anggota Paskibraka yang terpilih, siap dilatih dan dikukuhkan pada malam hari ini. Pesan saya resapi ketika saudara-saudara mengibarkan bendera merah putih yang dimana itu merupakan perjuangan yang luar biasa dari para pendahulu kita (para pejuang),” pesan Bupati Sanggau, Paolus Hadi.

Bupati, Paolus Hadi juga katakan yang dimana mereka selaku anggota Paskibraka sudah mendengarkan ikrar dan mengucapkan ikrar.
“Ikrarnya sangat lengkap, mulai dari merasakan sebagai putra, putri bangsa yang tentunya harus mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan kita perkuat terus kebersamaan, kebhinekaan, ideologi dan konstitusi kita, Pancasila tentunya dan Undang-undang dasar 1945. Saya percaya anak-anak Sanggau yang terpilih ini adalah yang terhebat,” tutur PH sapaan akrab Bupati Sanggau.

Penulis: Alfian//DISKOMINFO-SGU//
Editor: Libertus

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar