Peduli Dunia Pendidikan, Satgas Pamtas Yonif Mekanis 643/WNS Bantu Bangun Sarana Olahraga Sekolah Di Perbatasan. |
BorneoTribun.com Sanggau, Kalbar – Satgas Pamtas Yonif Mekanis 643/WNS pos Panga membantu membangun lapangan voly Sekolah SD Negeri 02 Panga, Desa Semanget, Kecamatan Entikong, Kabupaten Sanggau.
Pembangunan sarana olahraga berupa lapangan voly di SD Negeri 02 Panga ini dilakukan oleh pos Panga berjumlah 6 orang dipimpin Danpos Letda Inf Yopi Prasetyo bersama masyarakat serta para guru di Dusun Panga, Desa Semanget .
Demikian dikatakan Dansatgas Pamtas Yonif Mekanis 643/WNS, Letkol Inf Hendro Wicaksono, S.I.P., dalam keterangan tertulisnya di Makotis Entikong, Kabupaten Sanggau. Jumat (20/08/2021).
Dansatgas mengatakan personel Satgas Pamtas bersama masyarakat bahu membahu membangun lapangan voly yang sangat berguna sebagai sarana olahraga yang layak bagi siswa-siswi SD Negeri 02 Panga dan kegiatan karya bakti ini juga dapat sebagai sarana silaturahmi antara personel Satgas dan masyarakat di Dusun Panga.
“Saya sudah menekankan kepada seluruh personel Satgas agar selalu merespon cepat terhadap segala kesulitan masyarakat di sekitar pos dan selalu memiliki inovasi Teritorial yang dapat menyentuh masyarakat di perbatasan,” terang Dansatgas.
Di tempat terpisah Danpos Panga Letda Inf Yopi Prasetyo mengatakan kegiatan ini bermula dari adanya permintaan bantuan dari salah satu guru untuk dapat membangun lapangan voli di sekolah, kemudian saya respon cepat dengan memerintahkan personel pos untuk merencanakan dan melaksanakan pembangunan lapangan voly tersebut.
Kami melakukan ini dengan tulus dan ikhlas demi kemajuan sekolah di wilayah perbatasan, semoga dengan adanya lapangan voly yang layak ini dapar menambah semangat berolahraga bagi siswa SD Negeri 02 Panga, ujar Danpos.
Ibu Katarina selaku Kepala Sekolah SDN 02 Panga mengucapkan banyak terima kasih atas peran serta Satgas Pamtas yang telah membantu terlaksananya pembangunan lapangan voly di SDN 02 Panga, semoga personel satgas diberikan berkat kesehatan dan kesuksesan selama penugasan, terangnya.
(Pen Satgas Pamtas 643)
Editor: Libertus
*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS