Menyambut HUT Bhayangkara ke-75, Polda Kalbar Kembali Laksanakan Anjangsana Kepada Purnawirawan Polri, Warakauri dan Tokoh Masyarakat | Daranante -->

25 Juni 2021

Menyambut HUT Bhayangkara ke-75, Polda Kalbar Kembali Laksanakan Anjangsana Kepada Purnawirawan Polri, Warakauri dan Tokoh Masyarakat

Anjangsana Dan Silaturahmi Menyambut HUT Bhayangkara ke-75 Disambut Hangat Oleh Para Purnawirawan Polri, Warakauri dan Tokoh Masyarakat.

BORNEOTRIBUN PONTIANAK, KALBAR – Kembali Polda Kalbar laksanakan Anjangsana dan silaturahmi kepada Purnawirawan Polri, Warakauri dan Tokoh Masyarakat, pada Kamis 24 Juni 2021.

Anjangsana dan silaturahmi ini dilaksanakan oleh Pejabat Utama, Pamen dan Pama di jajaran Polda Kalbar.

Kabid Humas Polda Kalbar Kombes Pol Donny Charles Go mengatakan, dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-75 dan untuk menjalin silaturahmi dengan para sesepuh dan senior purnawirawan Polri agar hubungan yang harmonisasi selalu terjaga dengan baik.

“Ini merupakan kegiatan rutin dalam setiap momen yang dilaksanakan Polda Kalbar guna mempererat tali silaturahmi dan rasa kepedulian dengan para Purnawirawan Polri, Warakauri dan Tokoh masyarakat,” ujarnya.

Dimana kegiatan ini dilakukan secara bersamaan yang mana para Pejabat Utama, Pamen dan Pama lainnya melakukan kegiatan di lokasi lain.

“Kedatangan Pejabat Utama, Pamen dan Pama Polda Kalbar disambut hangat dan ucapan terimakasih dan apresiasi diberikan para Purnawirawan Polri, Warakauri dan Tokoh Masyarakat,” imbuhnya.

Dalam kesempatan tersebut dilakukan juga penyerahan bingkisan cenderamata dari Kapolda Kalbar.

Kegiatan berjalan dengan aman dan tertib tidak lupa juga tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19.

Penulis : Bripda Juni

Editor: Libertus

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar