Kapolsek Silat Hilir Pimpinan Patroli di Sungai Kapuas di wilayah Kecamatan Silat Hilir | Daranante -->

10 Juni 2024

Kapolsek Silat Hilir Pimpinan Patroli di Sungai Kapuas di wilayah Kecamatan Silat Hilir

Kapolsek Silat Hilir Ipda Egidius Egi, S.H. memimpin patroli bersama Forkopincam Kecamatan Silat Hilir menelusuri sungai Kapuas.

KAPUAS HULU, BorneoTribun.com - Terkait video yang beredar tentang adanya aktivitas PETI yang berbeda di wilayah Kecamatan Silat Hilir.
Kapolsek Silat Hilir Ipda Egidius Egi, S.H. memimpin patroli bersama Forkopincam Kecamatan Silat Hilir menelusuri sungai Kapuas di wilayah Desa Baru sampai ke wilayah Desa Sentabai.

Menurut Kapolsek mengatakan bahwa pada saat patroli monitoring tidak ditemukan aktivitas PETI kemudian di lanjutkan sosialisasi ke warga yang ada di Dusun Sentabai, Desa Sentabai serta pemasangan spanduk himbauan larangan PETI.

"Terkait patroli dilanjutkan Sosialisasi tentang PETI di wilayah Desa Baru sampai ke Desa Sentabai, kegiatan ini juga dihadiri Forkompincam Kecamatan Silat Hilir," ucapnya.

"Mengajak masyarakat untuk menjaga lingkungan karena sudah menjadi tanggungjawab bersama.
Bentuk tanggungjawab masyarakat menjaga lingkungan salah satunya tidak melakukan aktifitas PETI, karena dapat merusak ekosistem yang ada di sungai dan dapat berbahaya bagi masyarakat yang menggunakan air akibat limbahnya," imbuhnya.

"Jika masyarakat mau melakukan aktifitas pertambangan agar mengurus ijin pertambangan bisa berupa ijin pertambangan rakyat, karena dengan mendapatkan ijin kerusakan lingkungan sudah di analisis  terkait dampak lingkungan nya sehingga dapat menghindari kerusakan lingkungan," jelasnya.

Dalam sosialisasi tersebut pihaknya meminta kepada masyarakat supaya tidak melakukan aktivitas PETI. 

"Kita sudah sering melakukan sosialisasi dan himbauan, dan ini yang sekian kalinya. Apabila nantinya ditemukan aktivitas pertambangan tanpa ijin, kita tidak segan-segan melakukan penindakan terhadap yang bersangkutan," tutupnya.

(Libertus)

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar