Bupati Sanggau Paolus Hadi Melantik dan Mutasi Sejumlah Pejabat Eselon III Pimpinan Tinggi Pratama | Daranante -->

28 Oktober 2023

Bupati Sanggau Paolus Hadi Melantik dan Mutasi Sejumlah Pejabat Eselon III Pimpinan Tinggi Pratama

Foto: Bupati Sanggau Paolus Hadi Melantik  dan Mutasi Sejumlah  Pejabat Eselon III Pimpinan Tinggi Pratam

Sanggau, BorneoTribun.com - Di masa akhir menjabat Bupati Sanggau, Paolus Hadi lakukan mutasi sejumlah  pejabat eselon III pimpinan tinggi pratama  dilingkungan Pemkab Sanggau. Pada kamis lalu ( 26/10/23)

Dalam sambutannya Bupati Sanggau mengatakan mereka yang di mutasikan ini adalah pemimpin yang terbaik dalam melaksanakan tugas teladan bagi bawahannya.

Dalam arahannya, Bupati sanggau mengatakan, yang dilantik ini adalah pejabat dan sebagai contoh bawahan. 

"Oleh karena itu tingkatkan disiplin, kembangkan komunikasi dan kerjasama yang baik dengan bawahan agar saudara saudari mendapat support bawahan dalam pencapaian kinerja,dan ciptakan suasana kebersamaan, kekompakan, persatuan dan kesatuan diantara kita, untuk mengingatkan bahwa salah satu fungsi ASN sebagai perekat dan pemersatu bangsa," katanya.

Mereka yang dilantik dan menduduki jabatan baru sebanyak 45 orang itu diantaranya:

Yakobus, S.H, M.H., jabatan lama, asisten pemerintahan dan kesejahteraan rakyat Setda Sanggau, jabatan baru, staf ahli Bupati bidang pembangunan, ekonomi dan keuangan. 

drg. Roy Naibaho, M.M., jabatan lama kepala bagian keuangan dan perencanaan Setda Sanggau, jabatan baru Direktur RSUD MTh Djaman. 

Basilinus, S.K.M., jabatan lama Kepala bidang kesehatan Dinkes Sanggau, jabatan baru Kepala bagian perekonomian dan sumber daya alam Setda Sanggau. 

Martinus Marono, S.P., M.M., jabatan lama Kepala bagian perekonomian dan sumber daya alam Setda Sanggau, jabatan baru Kepala bagian administrasi pembangunan Setda Sanggau.

Najori, S.Sos., M.P.H., jabatan lama Kepala bidang kesehatan masyarakat Dinkes, jabatan baru sekretaris Dinkes. 

Dominikus, S.Sos. M.A.P., jabatan lama Sekcam Sekayam, jabatan baru Camat Bonti. 

Suhardi, S.A.P,, M.Si., jabatan lama Kepala sub bidang anggaran BPKAD, jabatan baru kepala bidang akuntansi BPKAD.

Agripinus, S.Sos, jabatan lama, kepala bidang penataan dan kerjasama desa DPM-Pemdes, jabatan baru kepala bidang pengendalian penduduk keluarga berencana dan kesejahteraan keluarga Dinsos P3AKB. 

Marlina, S.K.M., jabatan lama, Kepala Puskesmas Tanjung Sekayam, jabatan baru, kepala bidang pencegahan dan pengendalian penyakit Dinkes.

Stepanus Jonedi, S.S.T., jabatan lama penata kependudukan dan keluarga berencana ahli muda Dinsos P3AKB, jabatan baru, kepala bidang kesehatan masyarakat Dinkes.

Imalit, S.A.B., Jabatan lama, kepala bidang akuntasi BPKAD. Jabatan baru, kepala bagian perencanaan dan keuangan Setda Sanggau.

Martinus Nomensen, S.T., S.E., M.M., jabatan lama, Camat Bonti, jabatan baru, Inspektur pembantu IV Inspektorat.

Junaidi, S.K.M., M.M., jabatan lama, penyuluh kesehatan masyarakat ahli muda Dinkes, jabatan baru kepala bidang pelayanan kesehatan Dinkes. 

Ardiansyah, S.A.P., jabatan lama, kepala bidang administrasi pemerintahan desa DPM-Pemdes, jabatan baru kepala bidang perencanaan pemerintahan dan pembangunan manusia Bappeda.
 
Sugeng Kasiono, S.Si., jabatan lama kepala bidang transmigrasi Disnakertrans, jabatan baru kepala bidang penataan dan kerjasama desa DPM-Pemdes.

Udi, S.H., jabatan lama kepala bidang pemberdayaan DPM-Pemdes, jabatan baru, kepala bidang administrasi pemerintahan desa DPM-Pemdes.

Pasifikus Sanggam Sahat Parulian Simbolon, S.P., jabatan lama, Sekcam Toba, jabatan baru, kepala bidang pemberdayaan DPM-Pemdes. 

Elvan Yodiskara, S.T., jabatan lama kepala bidang prasarana Dishub, jabatan baru kepala bidang pariwisata Disporapar. 

Deny Reynaldy, S.T., M.Eng., jabatan lama, kepala bidang pariwisata Disporapar, jabatan baru kepala bidang prasarana Dishub. 

Supriadi Simarmata, S.Pd.K., jabatan lama, analis kebijakan ahli muda Disporapar, jabatan baru, Sekcam Sekayam.

Fitriani, S.K.M., M.Sos., jabatan lama kepala bidang pengendalian penduduk keluarga berencana dan kesejahteraan keluarga Dinsos P3AKB Kepala Bidang Transmigrasi Disnakertrans.


(Libertus)

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar