SANGGAU - Sehubungan dengan pelaksanaan ajang Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXXI tingkat Provinsi Kalimantan Barat yang rencananya akan di laksanakan di Kabupaten Sanggau pada 25 - 31 Agustus 2023.
Ketua panitia pelaksanaan MTQ XXXI tingkat Provinsi Kalbar adalah Bupati Sanggau Paolus Hadi dan Wakil Bupati Sanggau Yohanes Ontot serta ketua hariannya di percayakan kepada Sekda Kabupaten Sanggau Kukuh Triyatmaka dan wakil ketua 3 Assisten 3.
Bupati Sanggau Paolus Hadi selaku ketua pelaksana MTQ Tingkat Provinsi juga sebagai tuan rumah di selenggarakannya MTQ mengharapkan kehadiran Gubernur Kalbar, para Bupati dan Walikota se-Kalbar dan seluruh undangan untuk hadir dalam acara pembukaan yang akan di laksanakan pada tgl 25 agustus 2023.
"Kita mengharapkan seluruh Kepala daerah, mulai dari Bupati, Walikota serta Gubernur Kalbar serta para undangan supaya bisa hadir dalam pembukaan nantinya," ucap PH sapaan akrabnya Bupati Sanggau.
Lebih lanjut Paolus Hadi mengatakan bahwa untuk persiapan pelaksanaan kegiatan MTQ ini sudah mencapai 100 %.
"Mengenai kesiapan sarana dan prasarana, pihak panitia menyatakan sudah siap 100 %," ungkapnya.
Sementara Kepala Dinas Bina Marga Dan Sumber Daya Air Kabupaten Sanggau Ir.John Hendri M.Si., mengatakan terkait infrastruktur jalan sudah selesai di kerjakan.
"Kalau mengenai Infrastruktur sejumlah ruas jalan di dalam kota Sanggau guna mendukung pelaksanaan MTQ sudah selesai di kerjakan," ucap John Hendri.
(Libertus)
Berita ini telah ditayangkan di Media Borneo dengan Judul Sanggau Siap Jadi Tuan Rumah MTQ XXXI Tingkat Provinsi Kalbar, Link: https://www.borneotribun.com/2023/08/sanggau-siap-jadi-tuan-rumah-mtq-xxxi.html
*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS