Berita Daranante: Sanggau Hari ini -->
Tampilkan postingan dengan label Sanggau. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Sanggau. Tampilkan semua postingan

26 Agustus 2022

Gubernur Ke Sanggau, Sutarmidji : Berbagai Bantuan Akan Diberikan


Fhoto : Kunjungan kerja Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji ke kabupaten sanggau (Tim/Borneotribun)
Borneotribun Sanggau, Kalbar - Gubernur Kalimantan barat H. Sutarmidji, S.H., M.Hum beserta rombongan melaksanakan kunjungan kerja dalam rangka Gelar Pangan Murah dan Penyerahan Bantuan Pemerintah Provinsi Kalbar kepada Kabupaten Sanggau, Jumat (26/08/2022).

Kegiatan yang dilaksanakan di Kantor Camat Kapuas jalan Jenderal Sudirman no.16, Kelurahan Ilir Kota tersebut dihadiri langsung oleh Bupati Sanggau Paulus Hadi S.Ip M.Si.

Dalam sambutannya, Paolus Hadi menyampaikan ucapan terimakasih kepada gubernur Kalbar yang sudah menggelar kegiatan tersebut.

"Kami sebagai masyarakat kabupaten Sanggau sangat berterimakasih atas bantuan yang diperbantukan kepada kami," Ucap Bupati Sanggau.

Menurut PH, sebanyak 1000 paket yang akan dibagikan kepada seluruh masyarakat kabupaten Sanggau yang terdaftar dalam data Kades di setiap desa.

"Untuk rekan-rekan masyarakat kabupaten Sanggau yang akan kembali kerumahnya, diharapkan berhati-hati dalam perjalanan. Cuaca saat ini sedang tidak baik, anak istri rekan-rekan menunggu bapak ibu kembali kerumah masing-masing. Perhatikan faktor keamanan dalam berkendara," Pesan PH.

Sementara Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji mengatakan berbagai bantuan akan diberikan kepada pemerintah daerah kabupaten sanggau, salah satunya paket sembako untuk masyarakat.

"Semoga apa yang kita bagikan kali ini dapat bermanfaat bagi bapak ibu sekalian," Kata Gubernur.

Lanjut Sutarmidji, bantuan sembako tersebut seyogyanya  bukan gratis.

"Karena hari ini Hari Jumat banyak yang sedekah, maka kali ini bapak ibu dapat mengambil ini secara Gratis tapi tetap pakai kupon ya bapak ibu sekalian," Ungkap Sutarmidji.

Berikut rincian alokasi paket bantuan, yaitu : 
 
1. Wilayah Kecamatan Kapuas sebanyak 600 paket, dan
2. Wilayah Kecamatan Tayan Hulu sebanyak 400 paket. 

Dalam satu paket terdiri dari :
1. Beras 5 kg,
2. Gula Pasir 2 Kg,
3. Bawang Merah 250 gr,
4. Mie Instan 10 bungkus, dan
5. Minyak Goreng Premium 2 Liter.

Selain itu, Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat juga menyerahkan bantuan pertanian kepada Pemerintah Kabupaten kabupaten Sanggau Tahun Anggaran 2022 berupa : 

1. 1 Unit Excavator,
2. 1 Unit Embung pertanian,
3. 1 Unit Irigasi perpompaan besar,
4. 1 Unit Irigasi perpompaan menengah,
5. Rehabilitasi jaringan irigasi tersier untuk 10 Unit,
6. Optimasi lahan rawa lebak  dengan luas 600 Ha,
7. 2 Unit Power Tresher, 
8. 2 Unit Power Tresher multiguna,
9. 4 Unit Cord Sheller,
10. Kawasan Durian dengan luas 20 Ha, dan
11. Bantuan Keuangan (Bankeu) Sebesar Rp. 1.2 Miliar.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut Kepala Dinas Dinsos P3AKB Kabupaten Sanggau Drs. Aloysius Yanto, M.Si, Kepala Dinas Perkebunan dan Peternakan Kabupaten Sanggau H.Safriansyah,
Sekda Kabupaten Sanggau Ir. Kukuh Triatmaka, MM, Camat Kapuas Jemain, S.Sos, Danramil kapuas Kapten Inf Eko Prasetyo, Kapolsek Kapuas Iptu Heri Triyana, Perwakilan kades dan perwakilan masyarakat kabupaten Sanggau.

Reporter : Libertus
Editor      : R. Hermanto 




11 Agustus 2022

Bupati Sanggau dan Dandim 1204/ Sanggau Lepas Atlet Liga Santri

 
Pelepasan Kontingen Atlet Liga Santri Kabupaten Sanggau (Tim/Borneotribun)

Borneotribun Sanggau, Kalbar - Dandim 1204/Sanggau Bersama Bupati Sanggau Paolus Hadi, S.I.P., M.Si selaku ketua PSSI Kabupaten Sanggau memberangkatkan tim sepak bola untuk mengikuti liga santri piala Kasad tahun 2022, Kamis (11/08/2022).
 
Turnamen ini diadakan oleh Kepala Staf Angkatan Darat sebagai wujud pembinaan generasi muda penerus bangsa, kita bentuk atlit bola dari generasi santri

Selain untuk menjaring atlit sepakbola berkualitas, kegiatan ini juga untuk mensosialisasikan kepada masyarakat bahwa TNI membuka rekrutmen prajurit dari jalur santri dan jalur olahraga.

Pendaftaran dan seleksi jalur ini gratis tanpa dipungut biaya, sehingga menjadi kesempatan besar bagi masyarakat khususnya santri dan atlit yang ingin bergabung menjadi TNI.

Pada kesempatan ini Bupati Sanggau berpesan kepada para atlit agar selalu menjaga kesehatan, fisik dan mental selama melaksanakan kompetisi liga santri di Pontianak. 

"Selamat, kalian terpilih mewakili Kabupaten Sanggau untuk berjuang. Kami selalu mensuport perkembangan olahraga di Kabupaten Sanggau dengan harapan para santri dari Kabupaten Sanggau dapat mewakili peserta ke tingkat Nasional," Pesan Bupati. 

Sementara itu, Dandim 1204/Sanggau Letkol Inf Bayu Yudha Pratama dalam sambutanya mengatakan agar tetap berkonsentrasi dan berusaha sekuat tenaga serta Berserah diri kepada Tuhan Yang Maha Esa dalam setiap pertandingan dengan harapan akan muncul kedepannya talenta-talenta sepak bola liga santri ini menjadi bibit unggul untuk tim sepak bola Nasional maupun Internasional.

"Tetap selalu berdoa agar pertandingan nanti bisa terlaksana dengan baik sesuai yang kita harapkan, jaga kesehatan fisik maupun mental kalian dalam pertandingan tersebut,selalu junjung tinggi sportifitas dan fair play, jadilah pemuda yang pantang menyerah berjiwa besar dan mampu mengharumkan nama Kabupaten Sanggau khususnya dalam olahraga sepakbola," Imbuhnya.

"Untuk pelatih dan untuk pendamping saya harapkan jaga benar-benar tim liga santri dari Kabupaten Sanggau ini dan  tanamkan semangat juang," Pesannya. 

Turut hadir dalam kegiatan ini Kasdim 1204/Sanggau Mayor Arm Ananto Kristowo, Ketua KONI Kabupaten Sanggau Drs. Ibrahim, Wakil Ketua PSSI Kabupaten Sanggau Ir. John Hendri, M. Si.,Pasi Pers Kodim 1204/Sanggau Kapten Inf Agus Mulyana serta Pelatih dan peserta Liga Santri.

Reporter : Libertus
Editor      : R. Hermanto 

28 Juli 2022

Ayah Tiri Cabuli Anaknya Hingga Hamil 7 Bulan Di Beduai


Tersangka pencabulan anak tiri (Liber/Borneotribun)

Borneotribun Sanggau, Kalbar - Seorang anak dibawah umur berinisial D usia 14 tahun di Kecamatan Beduai, Menjadi korban pencabulan untuk melayani nafsu bejat ayah tirinya berinisial ME (47 thn), atas perbuatannya sang ayah tiri dilaporkan pihak keluarga ke Polsek Beduai pada 16 Juli 2022.

Kapolres Sanggau AKBP Ade Kuncoro melalui Waka Polres Sanggau Kompol Novrial Alberto Kombo membenarkan kejadian tersebut " ya benar telah terjadi persetubuhan anak dibawah umur yang dilakukan ayah tiri korban di Beduai,"Kata Kombo Kamis (28/07/2022) diruang kerjanya.

Kombo menjelaskan, kejadian ini bermula dikampung tempat korban tinggal Desa Sungai Ilai santer informasi bahwa korban D sedang hamil, untuk memastikan informasi tersebut Guru ditempat korban sekolah memanggil korban untuk dilakukan test kehamilan dan membawa korban ke Bidan setempat, setelah di test kehamilan ternyata benar adanya bahwa korban sedang hamil 7 Bulan.

Setelah mendapatkan kepastian dari bidan bahwa korban dalam kondisi hamil 7 bulan, guru tersebut melaporkan hal tersebut kepada pihak keluarga korban.

Mendengar korban hamil 7 bulan pihak keluarga pada tanggal 16 Juli melaporkan Ayah tirinya ke Polsek Beduai, mendapatkan laporan tersebut Polsek Beduai langsung bergerak dan melakukan penangkapan terhadap ME dirumahnya di Desa Sungai Ilai.

Menurut keterangan korban,pelaku menyetubuhi anak tirinya pada saat korban pulang sekolah di rumah mereka ,pada saat perbuatan tersebut terjadi ibu korban tidak berada di rumah disitulah dengan leluasa Ayah tiri ini menyetubuhi anaknya,pelaku sudah menyetubuhi korban sebanyak tujuh kali dan diancam akan dibunuh jika melapor ke orang.

"Atas perbuatannya pelaku sekarang sudah diamankan Polisi di Polres Sanggau untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya,"kata Kombo.

Reporter : Libertus

KPUD Sanggau Sosialisasikan Tahapan Pemilu 2024


Sosialisasi tahapan pemilu 2024 kabupaten Sanggau (Liber/Borneotribun)

Borneotribun Sanggau, Kalbar - KPUD kabupaten Sanggau sosialisasikan tahapan pemilu tahun 2024 kepada partai politik yang bertempat di Aula Hotel Emerald Sanggau, Jl. Jend. Sudirman, kelurahan Beringin, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau, provinsi Kalbar. Kamis (28/07/2022).

Dalam kesempatan tersebut juga disampaikan terkait potensi kerawanan tahapan pendaftaran verifikasi dan penetapan parpol peserta Pemilu 2024 Kabupaten Sanggau.

Mewakili Ketua KPUD Iis Supiyanto dalam penyampaiannya sebagai Narasumber mengatakan dalam menghadapi tahapan verifikasi dan partai politik masih menunggu karena memang sesuai dengan jadwal yang ada di PKPU nomor 4 tahun 2020 tanggal 29 sampai tanggal 31 Juli diadakan pengumuman untuk pembukaan penerimaan pendaftaran setelah itu dilanjutkan dengan proses pendaftaran oleh partai politik mulai dari tanggal 1 sampai 14 Agustus.

Adapun persiapan-persiapan yang dilakukan oleh KPU kabupaten pada umumnya terkait kepada pendapatan itu dimulai pada tahap verifikasi administrasi kabupaten sudah dilibatkan  pada saat partai datang untuk mendaftar menyerahkan dokumen yang akan diverifikasi terlebih dahulu, administrasi itu baru mungkin diturunkan oleh KPU RI kepada KPU kabupaten di situlah nanti kita mempersiapkan kerja kita terhadap rekan-rekan, di partai politik juga membantu proses kelancaran dari komputer informasi kita sudah membuka Helep Desk adi SIPOL.

"Nanti bagi rekan-rekan  partai politik yang ada kesulitan di dalam proses pendaftaran melalui itu, akan kita bantu dan akan kita teruskan ke kabel RI apabila ada hal-hal kendala teknis dan lain sebagainya," Katanya.

"jadi sementara persiapan kita hanya sampai disitu, jadi tahap identifikasi administrasi nanti yang ada sebagian kewenangan yang ini bahkan kabupaten tapi untuk kita sudah mempersiapkan dengan membuat namanya Hepldesk Sipol pendaftaran partai politik itu dibuka dan tanggal 1 sampai tanggal 14 Agustus," tambahnya.

Ketua KPU juga berpesan kepada kader partai politik agar memanfaatkan sebaik mungkin waktu yang sediakan proses pendaftaran itu memang dibuka dari tanggal 1 sampai 14 Agustus sebagaimana diketahui proses pendaftaran itu melalui aplikasi SIPOL dan harus diinput dulu.

 "Jadi rekan-rekan partai politik harusnya sudah memiliki waktu luang untuk menginput dokumen persyaratan ke sipol sehingga di tanggal 1 sampai dengan tanggal 14 itu kesiapan partai politik itu benar-benar sudah siap dengan segala dokumen persyaratan yang telah kita tentukan semua," Katanya.

Supiyanto juga berpesan sebaiknya harus melengkapi dokumen-dokumen persyaratan itu dengan sebenar-benarnya jangan sampai ada dokumen-dokumen yang bersifat fiktif dan lain sebagainya sesuai dengan dokumen persyaratan yang telah ditentukan.

Hadir dalam kegiatan Ketua Bawaslu Kabupaten Sanggau, Alipius, S.H, Kepala Kesbangpol Antonius, S.Sos, Komisioner Bawaslu Kabupaten Sanggau Inosensius, SE, Komisioner Bawaslu  Sanggau Ahmad Zaini, S.Pd.l, Perwakilan Parpol Politik yakni Golkar, Abdul Rahman, Parpol Perindo, Yakub Akions, Parpol Prima, Misdi, Parpol PKS, Ab. Efendy, Parpol Nasdem, Marianus Ajau, Parpol PPP, Yogi Maulana, Parpol Garuda, Hamid, Parpol PDI-P, Heriyadi, Parpol Gelora, Heriyardi A, Parpol Gerindra, Lusia Herawati, Parpol Ummat, Jasmin, Parpol PKB, Guntur F, Parpol PKR, David Sukiman, Parpol PAN, Ade Abdulrahman, Parpol PKPI, Yesiska Alin, Parpol Hanura, Ade Jamaluddin, dan Parpol PSI, Windarto.

Reporter : Libertus
Editor      : R. Hermanto 

19 Juli 2022

Peringati Hut Kodam XII/ Tanjung Pura ke-64, Kodim 1204/Sanggau Gelar Bakti Sosial


Penyerahan sembako bakti sosial HUT Ke 64 Kodam XII Tanjung Pura (Pendim/Borneotribun)

Borneotribun Sanggau, Kalbar -   Dalam rangka memperingati HUT Kodam XII/TPR ke-64, yang mengusung tema "Bersama Rakyat Membangun Bangsa"Kodim 1204/Sanggau gelar kegiatan Bakti Sosial bagi-bagi sembako yang di pusatkan di Kecamatan Kapuas dan pesantren Al Fatih.Selasa (19/07/2022).

Dalam kesempatan ini Dandim 1204/Sanggau  Letkol Inf Bayu Yudha Pratama mengatakan Kegiatan Baksos pembagian sembako ini merupakan rangkaian kegiatan HUT Kodam XII/Tanjung Pura yang ke-64.

"Mohon doanya agar seluruh keluarga besar jajaran Kodam XII/TPR dapat melaksanakan tugas dengan baik kemudian senantiasa diberikan kekuatan, kesehatan sehingga dalam pengabdiannya dapat berjalan dengan baik,"imbuhnya

Selain melaksanakan Baksos, Kodim 1204/Sanggau juga melaksanakan doa bersama dan kegiatan ziarah ke Taman Makam Pahlawan Patriot Bangsa Kabupaten Sanggau.

Reporter : R. Hermanto
Sumber  : Pendim

14 Juli 2022

Menuju Wilayah Perbatasan, Ini Yang Dilakukan Danrem


Kunjungan Danrem Ke Perbatasan Entikong (Pendim/Borneotribun)

Borneotribun Sanggau, Kalbar - Danrem 121 ABW Brigjen TNI Pribadi Jatmiko melaksanakan serangkaian kunjungan di wilayah perbatasan di Entikong dan Sekayam, Kabupaten Sanggau, Kamis (14/07/2022).

Ikut serta dalam rombongan Kasrem 121/Abw Kolonel Czi Rudy Wahjudiono, SE Beserta ibu,Kasi Ops Korem 121/Abw Kolonel Inf Iwan Purbantoro,Dandim 1204/Sanggau Letkol Inf Bayu Yudha Pratama,Pasi Opsdim 1204/Sanggau Kapten Inf Agus Mulyana,Ketua Persit KCK Cabang XLVIII Kodim 1204/Sanggau Ny. Tiara Destafia Bayu dan Pengurus Persit KCK Cabang XLVIII Kodim 1204/Sanggau

Danrem 121 ABW melaksanakan peninjauan di Pos Kotis Satgas Pamtas Yonif 645 /Gty dan disambut Ka Ilo KJRI Kuching Letkol a Inf Helmi, Dansatgas Pamtas Yonif 645/Gty Letkol Inf Hudallah, Danramil 1204-21/Etk Mayor Arm Duloh, Kapolsek Entikong AKP Sapja, Dansubdenpom XII/1.2 Sanggau Lettu Cpm Santoso dan Para Pasi Yonif 645/Gty.

Selanjutnya pengecekan pangkalan yang ada di Pos Kotis Selanjutnya Danrem menerima Paparan dari Dansatgas Yonif 645/Gty Letkol Inf Hudallah dalam Kesempatan ini Danram 121/Abw menyampaikan Untuk Dansatgas direkap dan dilaporkan kembali kekurangan sarana dan prasarana pendukung Satgas Pamtas seperti Alkom, BBM dan kendaraan. 

"Pada saat melaksanakan patroli patok Satgas Pamtas benar-benar mengecek dan apabila ditemukan adanya kerusakan atau kehilangan dapat dilaporkan secara berjenjang. Tingkatkan pengawasan terhadap anggota Satgas agar tidak terjadi pelanggaran," pungkasnya.

Reporter : R. Hermanto
Sumber  : Pendim

13 Juli 2022

Danrem 121/Abw Sambangi Kodim 1204/Sanggau, Ada apa ?


Danrem fhoto bersama Dandim dan Persit KCK Koorcab Rem 121 PD XII/TPR (Tim/Borneotribun)

Borneotribun Sanggau, Kalbar - Komandan Korem 121/Abw, Brigjen TNI Pribadi Jatmiko melakukan kunjungan kerja ke Kodim 1204/Sanggau di Jln padi no 1 kelurahan Tanjung kapuas Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau.

Selain mengenalkan diri kepada Prajurit, kunjungan Danrem 121/Abw didampingi Ketua Persit KCK Koorcab Rem 121 PD XII/TPR  Ny Eny Pribadi Jatmiko.

Kehadiran Danrem beserta rombongan disambut Kasrem 121/Abw Kolonel Czi Rudy Wahjudiono, SE Beserta ibu, Dandim 1204/Sanggau Letkol Inf Bayu Yudha Pratama, Kasdim 1204/Sanggau Mayor Czi Budi Rahardi, Para Pasi Kodim 1204/Sanggau, Para Danramil dan Perwira staf Jajaran Kodim 1204/Sanggau, Ketua Persit KCK Cabang XLVIII Kodim 1204/Sanggau Ny. Tiara Destafia Bayu dan Pengurus  Persit KCK Cabang XLVIII Kodim 1204/Sanggau.

Acara diawali dengan tradisi tepung tawar dan tari penyambutan kepada Danrem 121/Abw kemudian dilanjutkan dengan jajar kehormatan serta foto bersama.

Setelah itu, Danrem menerima Paparan dari Komandan Kodim 1204/Sanggau kemudian Danrem 121/Abw memberi pengarahan kepada seluruh Prajurit Kodim 1204/Sanggau dalam kesempatan ini Danrem mengatakan Yang perlu bapak-bapak ketahui sesuai Undang-undang no 28 tahun 1999 itu ada 3 aparatur negara yaitu ASN, Polri dan TNI yang bertugas melaksanakan pelayanan sesuai tugas pokoknya.

"Sekarang ini Dunia elektronik dan teknologi digital sudah luar biasa majunya, bijaklah dalam bermedia sosial, manfaatkan media sosial untuk kegiatan yang dapat menambah penghasilan keluarga, seperti berjualan kerajinan tangan dan makanan, Jangan berkomentar yang bertentangan dengan kebijakan Pemerintah," imbuhnya.

Lebih lanjut Danrem mengatakan kita harus sering jalin komunikasi komuni kasi dengan baik dengan tetangga, rekan kerja, anggota karena merekalah keluarga terdekat kita.

Sumber : Penrem

Terkini Lainnya

Hukum

Peristiwa

Kesehatan